Gelar Operasi Yustisi, Bentuk Sinergitas TNI-POLRI dan Sat Pol PP Dalam Penangana Covid – 19

Kodam Jaya, Jaksel – Sinergitas Aparat Gabungan TNI-Polri dan Satpol-PP dalam upaya penangan virus covid – 19, Petugas gabungan dari Koramil 07/Cilandak, Polsek Cilandak dan Sat Pol PP menggelar operasi yustisi di jalan Merawan Raya Kelurahan Lebak Bulus, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan. Senin (14/12/2020).

Sertu Endang Babinsa Kelurahan Lebak Bulus Koramil 07/Cilandak Kodim 0504/JS disela-sela Kegiatan operasi mengatakan bahwa dalam kegiatan operasi yustisi kali ini, petugas melakukan razia masker kepada pengguna jalan baik yang berjalan kaki maupun yang menggunakan kendaraan.

“Dalam kegiatan operasi yustisi hari ini personil gabungan memberikan tegoran kepada warga masyarakat pengguna jalan yang melanggar protokol kesehatan covid – 19 khususnya bagi yang tidak menggunakan masker”, kata Sertu Endang.

“Kegiatan operasi yustisi ini adalah kegiatan rutin personil gabungan dari TNI-POLRI, Satpol-PP dan Bishub dalam rangka pencegahan dan pengendalian Penularan Virus Covid-19 diwilayah Cilandak”, ungkapnya

“Untuk terhindar dari penularan virus Covid-19, kami menghimbau masyarakat agar disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak fisik, membiasakan mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir dan menghindari kerumunan”, imbau Sertu Endang


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan