Pembangunan Pasar Rakyat Tepo’ Menuai Sorotan, Consultan Didesak Jelaskan (Berita MPI)

Takalar, MPI – Sebagai upaya untuk menjadikan pasar sebagai salah satu motor penggerak dinamika perkembangan perekonomian suatu Daerah, maka diperlukan adanya pasar yang dapat beroperasi secara optimal dan efisien serta dapat melayani kebutuhan masyarakat. Efisiensi dan optimasi pelayanan suatu pasar
diantaranya dapat dilihat dari pola penyebaran sarana perdagangan, waktu
pelayanan pasar, kondisi fisik pasar, jenis dan variasi barang yang diperdagangkan.

“Pembangunan pasar Tepo Kabupaten Takalar Sulawesi Selatan yang diharapkan menjadi wadah sekaligus menjadi fasilitas pelaku
ekonomi tradisional maupun Modern, seharusnya melalui Analisa Geografis, Kultur dan kontur tanah, tapi sangat disayangkan, dalam pelaksanaanya dilapangan Pasar Tepo yang diharap seperti disebutkan diatas tenyata jauh panggang dari Api, diduga salah dalam perencanaan” ucap salah seorang Tomas setempat ;Dg Guling

Perencanaan Strategis sangat penting karena akan sangat berpengaruh pada sektor pusat kegiatan perdagangan masyarakat, disamping fungsi utama pasar sebagai tempat / wadah dimana kegiatan ekonomi perdagangan berlangsung, pasar Tepo juga sebenarnya sangat strategis sebagai mengemban misi wahana kegiatan sosial dan Rekreasional.

Pemerintah Daerah dalam hal ini OPD terkait, diharap Aktif melakukan Evaluasi dan investigasi guna tercapainya Target-target Pemerintah Daerah pada sektor Perdagangan, sebelum kami melakukan Aksi Protes terkait pembangunan Pasar Tepo diatas kepentingan Golongan

Ditemui diwarkop Pojok Dg Guling yang sejak awal mengatakan “sangat jelas terlihat dari pemasangan pondasi bangunan yang lebih rendah dari poros jalan beton didepannya, padahal setiap tahunnya jalan poros beton tersebut menjadi langganan banjir sampai ketinggian 50 cm diatas jalan,

Sebagai masyarakat setempat saya sangat menyayangkan konsultan perencana pasar tersebut yang terkesan asal asalan dan tidak menghitung efek alam atas bangunan tersebut , apalagi puncak curah hujan terjadi di bulan januari ini , maka dapat dipastikan pasar tersebut akan terendam disusul terkikisnya permukaan tanah di area pasar tersebut , seperti yg terjadi pada tahun-tahun sebelumnya.

Kami dalam waktu dekat akan melayangkan Surat kedinas terkait untuk segera melakukan Evaluasi/investigasi, jika Proses pembangunan Pasar Tepo hanya sekedar pelipulara dari Deal-deal Politik tertentu maka persoalan ini bisa saja berbuntut Panjang” Tutup Dg Guling.(Tim)


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan