Bank of India Indonesia Selenggarakan RUPS Luar Biasa Untuk Memilih Pengurus Baru

Jakarta – MPI, PT Bank of lndonesla Indonesia Tbk (BoII) pada hari Kamis, 7 Januari 2021 menyelenggarakan RUPS Luar Biasa (RUPS-LB) untuk memilih pengurus baru Perseroan.

Dalam RUPS-LB yang diselenggarakan di Jakarta tersebut, para pemegang saham telah setuju untuk mengangkat Bpk. Sudhiranjan Padhi sebagai Komisaris Utama dan Bpk. Jayaprakash Bharathan sebagai Wakil Presiden Direktur.

Selanjutnya, pengangkatan Bp. Sudhiranjan Padhi sebagai Komisaris Utama dan Bpk. Jayaprakash Bharathan sebagai Wakil Presiden Direktur akan berlaku efektif setelah yang bersangkutan Iolos uji kepatutan dan kepantasan (fit & proper test) oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Setelah keduanya dinyatakan Iolos uji kelayakan dan kepatutan oleh OJK, maka Bpk. Sudhiranjan Padhi akan menggantikan Bpk. Raj Kumar Mitra sebagai Komisaris Utama dan Bpk. Jayaprakash Bharathan akan menggantikan Bpk. Prashant Thapliyal sebagai Wakil Presiden Direktur.

Dengan demikian, susunan pengurus Bank setelah diselenggarakan RUPS LB ini adalah sebagai berikut :

Komisaris Utama: Sudhiranjan Padhi *) Komisaris: Prakash R. Chugani Komisaris Independen: Handadjaja Sulaiman Komisaris Independen: Raharjo S. Unggul

Direktur Utama: Sindbad R. Hardjodipuro Wakil Direktur Utama: Jayaprakash Bharathan
Direktur Operasional: Ferry Koswara
Direktur Kepatuhan: Primasura Pandu Dwipanata

*) Berlaku efektif setelah dinyatakan Iolos fit & proper oleh OJK

Sindbad R. Hardjodipuro, Direktur Utama BoII mengatakan bahwa Bpk. Sudhiranjan Padhi dan Bpk. Jayaprakash Bharathan merupakan bankir berpengalaman dari Bank of India di India. Dengan pengalaman sebagai bankir Iebih dari 20 tahun, kehadiran keduanya dalam jajaran pengurus Boll diyakini akan memperkuat Boll dalam perkembangan usaha di masa datang, tambahnya.

Tentang PT. Bank Of India Indonesia Tbk.

PT. Bank of India Indonesia Tbk (BoII) merupakan bank umum yang berkedudukan di Jakarta dengan pemegang saham mayoritas adalah Bank of lndia sebesar 76 %, PT. Panca Mantra Jaya sebesar 18 %, dan sisanya adalah pemegang saham perseorangan dan masyarakat.

Cikal bakal Bank ini diawali dari Bank Pasar Swadesi yang didirikan di Surabaya pada tahun 1968. Pada tahun 1984, keluarga Chugani mengambil alih Bank Pasar Swadesi dan selanjutnya pada tanggal 2 September 1989 , Bank Pasar Swadesi beroperasi menjadi Bank Umum dengan nama PT. Bank Swadesi.

Pada tahun 2002, Bank Swadesi mencatatkan sahamnya di lantai Bursa Efek Jakarta. Dalam usahanya untuk memperkuat permodalan dan mengembangkan usaha, pada bulan Juni 2007, Bank of India mengambil alih 76% saham Bank Swadesi dari keluarga Chugani dan sejak Saat itu nama Bank Swadesi berubah nama menjadi Bank of India Indonesia.

(Red Irwan)


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan