Lantamal XI Merauke Terus Laksanakan Vaksinasi Covid-19

Judul Halaman
%%footer%%

MediaPATRIOT – Merauke,- Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XI Merauke dan jajaran gencar melaksanakan vaksinasi Covid-19 dalam rangka ikut mewujudkan masyarakat sehat dan produktif, dengan pelayanan vaksinasi setiap hari Senin dan Rabu di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (Rumkital) Lantamal XI, Senin (31/01/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Danlantamal XI Merauke Brigjen TNI (Mar) Edy Prakoso, S.E., ditempat terpisah menyampaikan “Vaksinasi yang dilaksanakan Lantamal XI merupakan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dalam rangka mewujudkan program pemerintah,” ungkap Danlantamal XI Merauke.

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung

Danlantamal XI menghimbau kepada masyarakat yang sudah divaksin agar tetap menjaga protokol kesehatan 5M. Karena prokes ini juga salah satu cara memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.

Lebih lanjut Danlantamal XI juga mengajak semua pihak yang belum ikut vaksinasi, agar segera mendaftar. Secara kesehatan, vaksinasi itu baik untuk menjaga ketahanan tubuh dan juga kesehatan dalam situasi sekarang ini.

Pada kegiatan itu, berhasil memberikan vaksin kepada 66 orang, diantaranya 53 orang (50 orang dewasa dan usia 6-13 tahun sebanyak 3 orang) menerima dosis pertama dan 13 orang lainnya menerima dosis kedua menggunakan vaksin jenis Sinovac.

(Dispen Lantamal XI). red Irwan


Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini: DAFTAR WARTAWAN >>>





Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik sesuai Kode Etik Dewan Pers.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan kunjungi halaman Kontak.

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung

Posting Terkait

Jangan Lewatkan