Kakorbinmas Baharkam Polri Lakukan Penanaman Perdana Jagung Hibrida Di Nyalindung

SUKABUMI,MPI- Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Suwondo Nainggolan S.I.K., M.H., melaksanakan penanaman perdana jagung hibrida di Kampung Pasir Salam Desa Kertaangsana Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi,Jawa Barat, Selasa (29/03/22).

Menurut Kasat Binmas Polres Sukabumi AKP Idji Jubaedi mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kemitraan Polri dengan Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB).

” Kegiatan dilakukan dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan petani dan ketahanan pangan,” jelasnya.

Pada kegiatan yang juga dihadiri oleh pejabat dari Mabes Polri, Forkopimcam Kecamatan Nyalindung serta Ketua FKDB H. Ayep Zaki, Irjen Pol Suwondo juga menyerahkan bantuan alat pertanian berupa cangkul ,bibit dan pupuk kepada petani.

Menurut AKP. Idji Jubaedi diharapkan dengan adanya penanaman pertama jagung hibrida itu oleh Kakorbinmas Baharkam Polri, menjadika para petani lebih produktif dimasa pandemi dengan menghasilkan produksi dari hasil pertanian salah satu nya dari tanaman jagung,harapnya.

Reporter : Sopandi
Editor : Hamdanil Asykar


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan