Polsek Conggeang Bagikan Paket Sembako Kepada Pengemudi Ojeg Pangkalan di Wilayah Kecamatan Conggeang.


Sumedang, Patriot – Polsek Conggeang Polres Sumedang melaksanakan program Jumat berkah dengan memberikan Bantuan Sosial kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Conggeang, Sumedang. Selasa (20/09/2022).
Kapolsek Conggeang AKP Sobari, S.H., bersama anggota Polsek Conggeang melaksanakan pembagian Bansos berupa paket sembako dengan sasaran para pengemudi ojeg pangkalan di wilayah Kecamatan Conggeang.
“Alhamdulilah, hari ini kami dari Polsek Conggeang Polres Sumedang sudah melaksanakan pembagian Bansos berupa Paket Sembako kepada para pengemudi ojeg pangkalan yang terdampak adanya kenaikan harga BBM.” Ujar Kapolsek.
“kegiatan ini merupakan program dari Kapolres Sumedang, untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak adanya kenaikan harga BBM, sebagai upaya untuk menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Tambah Kapolsek.
Pemberian Bantuan Sosial ini sendiri merupakan salah satu program Polres Sumedang dalam rangka penanggulangan pemulihan ekonomi masyarakat khususnya di Kabupaten Sumedang, terlebih adanya kenaikan harga BBM.(Iwn)


Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN >>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita cepat dan akurat.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.


>

Posting Terkait

Jangan Lewatkan