Lanal Sabang Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1444 H/2023 M

MEDIAPATRIOT.CO.ID – TNI AL, Sabang,- Keluarga Besar Lanal Sabang memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah/2023 Masehi dengan tema “Shalat membentuk karakter patriot NKRI yang tangguh”, bertempat di Masjid Ar Rahman Lanal Sabang, Jalan Yos Sudarso, Gampong Kuta Ateuh, Kecamatan Sukakarya, Kota Sabang, Selasa (21/2/2023).

Komandan Lanal Sabang Kolonel Laut (P) Ali Setiandy, M.Tr (Han)., M.M., menyampaikan bahwa peristiwa Isra Mi’raj merupakan peristiwa yang sangat penting bagi kita semua yang mana Allah SWT memerintahkan umatnya melalui Nabi Muhammad SAW untuk melaksanakan Shalat 5 Waktu.

Sementara itu, ceramah Isra Mi’raj oleh Ustadz Tengku Bardi Akarta menyampaikan bahwa Isra Mi’raj ada dua bagian perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam. Kejadian ini salah satu peristiwa penting bagi Umat Islam karena pada peristiwa inilah Nabi Muhammad mendapat perintah untuk menunaikan Shalat 5 Waktu sehari semalam.

(Pen Lanal Sabang)

Red Irwan


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan