Kasal : Maknai Hikmah Ramadan Dengan Bangun Semangat Berbagi

Jalesveva Jayamahe,
MEDIAPATRIOT.CO.ID – Jakarta, 14 April 2023, — “Maknai hikmah Ramadan dengan cara membangun semangat untuk berbagi, diantaranya melalui pemberian paket lebaran kepada segenap prajurit dan PNS TNI Angkatan Laut (TNI AL) di seluruh wilayah Indonesia secara serentak.” Demikian disampaikan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali dalam sambutannya pada acara Pemberian Paket Lebaran dan Bazar Murah bertempat di GOR Serbaguna, Detasemen Markas (Denma), Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (14/04).

Lebih lanjut Kasal menyampaikan bahwa dalam rangka menyambut hari kemenangan, acara pemberian paket lebaran ini sebagai wujud perhatian dan kepedulian pimpinan TNI AL. Pelaksanaan program pemberian paket lebaran tahun ini sebanyak 75.000 paket sembako yang disalurkan untuk seluruh prajurit TNI AL dari Sabang sampai Merauke bekerja sama dengan mitra Bank, diantaranya Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BRI, dan Bank Syari’ah Indonesia.

Dalam kesempatan ini, Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan para prajurit jajaran TNI AL di masing-masing Komando Utama TNI AL di seluruh Indonesia melalui sambungan Video Conference (Vicon).

Selain pembagian paket sembako, dilaksanakan juga kegiatan bazar murah di lingkungan Markas Komando (Mako) dan instansi TNI AL seluruh Indonesia. “Bazar murah dipastikan harganya lebih murah dari harga pasaran untuk meningkatkan kesejahteraan bagi prajurit dan juga kehadiran TNI AL dapat memberi manfaat bagi masyarakat di sekitar wilayah Markas TNI AL dari Sabang sampai Merauke”, ujar Kasal kepada seluruh prajurit TNI AL yang melaksanakan Vicon.

Sebelum menutup kegiatan tersebut Kasal menekankan kepada seluruh prajurit TNI AL dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H Tahun 2023 untuk terus memupuk semua kebaikan yang telah dilakukan selama bulan Ramadan. “Kehidupan sosial bermasyarakat yang dilandasi semangat empati dan toleransi, peduli dan berbagi, sebagaimana kita laksanakan selama Bulan Suci Ramadan, harus selalu dipupuk dan dikembangkan baik dalam lingkup keluarga, masyarakat maupun kedinasan”, tegas Kasal.

Setelah acara Pemberian Paket Lebaran dan Bazar Murah serta pelaksanaan Vicon dengan jajaran TNI AL di seluruh Indonesia, Kasal beserta para pejabat utama Mabesal melaksanakan peninjauan ke stand-stand bazar TNI AL yang berada di lingkungan Mabesal.

Sumber : Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Red Irwan




Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya.
Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.
Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa.
Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional.
Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media.
Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.

<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


MEDIAPATRIOT.CO.ID adalah media online nasional terlengkap & terpercaya yang selalu menyajikan berita aktual seputar politik, hukum, ekonomi, budaya, hingga gaya hidup. Temukan informasi terbaru hanya di portal berita kami.

Chat MediaPatriot via WhatsApp

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung


<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


Posting Terkait

Jangan Lewatkan