Firli Mangkir Lagi, Kenapa Polda Metro Tak Jemput Paksa

MEDIAPATRIOT.CO.ID -Jakarta Selasa 14/11/23 Ketua KPK, Firli Bahuri, untuk ketiga kalinya mangkir dari pemeriksaan terkait kasus dugaan pemerasan eks Kementan, Syahrul Yasin Limpo (SYL). Berkali-kali mangkir, kenapa Polda Metro tak melakukan upaya jemput paksa?

“Nanti kita akan update berikutnya ya. Yang jelas terkait dengan surat yang kita terima kemarin, penyidik akan mempertimbangkan untuk jadwal pemeriksaan selanjutnya, termasuk tempat pemeriksaan yang diminta oleh saudara FB selaku ketua KPK RI,” ujar Dirkrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Syafri Simanjuntak kepada wartawan, Selasa 14/11/23.

Firli mangkir pemeriksaan hari ini dengan alasan harus menjalani pemeriksaan di Dewas KPK. Padahal, Dewas telah memundurkan jadwal pemeriksaan etik ke pekan depan. Bagaimana penyidik melihat alasan tersebut?

“Yang jelas dari surat yang disampaikan, yang diterima oleh penyidik kemarin, tim penyidik akan melakukan konsolidasi dan mempertimbangkan terkait dengan permintaan penundaan pemeriksaan, termasuk di dalamnya adalah permintaan keterangan dapatnya dilakukan di gedung Bareskrim Polri,” jelas Ade.

“Nanti akan kita update terkait dengan waktu maupun tempat pemeriksaan berikutnya,” sambungnya.

Dalam surat yang dikirimkan KPK ke Polda Metro Jaya, Firli mengajukan permintaan untuk diperiksa di Bareskrim Polri.

“Dari ini yang bersangkutan tidak hadir dan memberikan konfirmasinya dan meminta untuk dijadwal ulang dan meminta untuk pemeriksaan keterangannya dilakukan di gedung Bareskrim,” kata Ade.(kprn.Bento).*

Posting Terkait

Jangan Lewatkan