Koramil Rancaekek Kodim 0624/Kab Bandung Bersihkan Sampah Di Pintu DAM Sungai Citarik.

Kab Bandung, MPN.

Berbagai jenis sampah menumpuk di pintu DAM sungai Citarik Kampung Sapan RT 03/14 Desa Sukamanah Kecamatan Rancaekek, hal itu menyebabkan aliran air sungai menjadi terhambat.

Melihat kondisi sampah yang sudah memprihatinkan, Danramil 2401/Rancaekek bersama jajaran mengajak masyarakat untuk bersama sama membersihkan pintu DAM agar tidak tersumbat sampah.

Menurut Danramil 2401 Kapten Chb Subardi, sampah yang diangkat terdiri dari berbagai jenis seperti streofom, plastik, Pampers juga ranting.

” Sampah yang dibersihkan diperkirakan mencapai 3 ton, tumpukan sampah tersebut berasal dari hulu dan menumpuk di pintu DAM sungai Citarik,” ujar Kapten Chb Subardi, Rabu (3/01).

Menurut Danramil, sampah terus berdatangan dari hulu, apalagi sekarang musim penghujan, setiap dibersihkan pasti beberapa hari kemudian kembali menumpuk.

” Tumpukan sampah apabila tidak secepatnya di bersihkan akan menimbulkan penyakit bagi masyarakat, ditambah dengan bau yang menyengat, selain itu aliran air akan tersumbat dan mengakibatkan sungai tidak dapat menampung debit air dan meluap ke pemukiman warga,” terang Danramil 2401.

Sesuai dengan instruksi Dandim 0624/Kab Bandung lanjut Danramil, masyarakat harus terus diberi pemahaman akan pentingnya menjaga alam.

” Dengan banyaknya sampah maka ekosistem sungai Citarik pun pasti terganggu, saya berharap masyarakat mulai merubah pola pikirnya dengan memilah sampah dan tidak dibuang langsung ke sungai maupun anak sungai, karena dampaknya akan dirasakan oleh banyak orang,” tutur Kapten Chb Subardi.

Rie.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan