Pawai Takbiran Menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah Di Kolonodale Berlangsung Aman

Judul Halaman

Kolonodale, Mediapatriot.co.id – Ratusan pengendara sepeda motor bersama puluhan anak-anak yang memegang obor sambil berjalan kaki mengikuti pawai takbiran menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H/Tahun 2024 di Kolonodale, Minggu malam (16/6/2024).

Peserta pawai ini berangkat dari depan Masjid Agung Kolonodale dengan rute melalui pertokoan – depan rujab bupati – rumah sakit lama dan finis di kawasan Tanggul Pelangi.

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung

Di barisan depan ada mobil patwal dari Polres Morowali Utara, lalu diikuti iring-iringan sepeda motor dan beberapa mobil. Pawai ini berlangsung aman dan lancar.

Ketika start dari masjid agung, tampak Ketua Panitia Hari-hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Morowali Utara, H. Mahmud Ibrahim, pengurus masjid serta beberapa tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan pawai takbiran ini merupakan agenda rutin yang digelar PHBI dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha.

(Ardian Waeo)


Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini: DAFTAR WARTAWAN >>>





Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik sesuai Kode Etik Dewan Pers.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan kunjungi halaman Kontak.

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung

Posting Terkait

Jangan Lewatkan