Bupati Sukabumi Resmikan SPPG Palabuhanratu Dan Ratu Fresh Mart

SUKABUMI,- mediapatriot.co.id

Bupati Sukabumi H Asep Japar menghadiri Grand Opening Ratu Freshmart sekaligus meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Palabuhanratu 2 dan 3 yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Palabuhanratu, Selasa (10/6/2025).

Dalam sambutannya, Bupati H. Asep Japar menyampaikan bahwa kehadiran Ratu Freshmart merupakan simbol perubahan positif yang diharapkan dapat membawa manfaat besar bagi masyarakat Palabuhanratu, khususnya di Kabupaten Sukabumi.

“Ratu Freshmart yang kita resmikan hari ini bukanlah semata-mata tempat berjualan.
Ini adalah wujud nyata dari terobosan positif yang sejalan dengan visi Kabupaten Sukabumi dalam mewujudkan daerah yang MUBARAKAH (Maju, Unggul, Berbudaya, dan Berkah),” ujarnya.

Dengan diresmikannya Freshmart ini, Bupati berharap manfaatnya dapat semakin optimal, khususnya dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan bahan pangan yang segar, praktis, dan terjangkau.

“Kami, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Sukabumi, mengapresiasi kontribusi dari pemilik usaha yang telah menggagas inisiatif ini. Terobosan ini secara langsung mendukung pelaksanaan misi pertama dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2026–2030, yakni meningkatkan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas dan berkelanjutan melalui pengembangan agroindustri dan pariwisata,” paparnya.

Selain itu, di lokasi Ratu Freshmart juga hadir Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah dalam menyediakan layanan makanan bergizi gratis bagi beberapa sekolah di Kecamatan Palabuhanratu.

Bupati berharap program makan bergizi gratis ini dapat mendorong kemandirian pangan, menurunkan angka kekurangan gizi, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.

“Kami ingin memastikan bahwa tidak ada anak di Kabupaten Sukabumi yang tumbuh dalam kondisi kekurangan gizi. Tidak ada ibu hamil, balita, atau pelajar yang kekurangan energi dan nutrisi untuk berkembang dan berprestasi,” tegasnya.

Pemilihan Palabuhanratu sebagai lokasi awal peluncuran program ini, tutur Bupati, bukan tanpa alasan. Wilayah ini dinilai memiliki semangat kolaboratif yang tinggi antara pemerintah desa, kecamatan, dan masyarakat, sehingga layak dijadikan contoh bagi daerah lainnya.

“Dengan gotong royong, kepedulian, dan sinergi lintas sektor kita dapat menjawab persoalan kemanusiaan yang mendasar, yaitu hak setiap orang untuk hidup sehat dan sejahtera,” tandasnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati turut meninjau dapur SPPG Palabuhanratu 2 dan 3 bersama jajaran Forkopimda serta Camat Palabuhanratu.

Reporter:Nana Supriatna
Kepala Biro:Sopandi
Editor: Hamdanil Asykar




Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya.
Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.
Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa.
Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional.
Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media.
Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.

<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


MEDIAPATRIOT.CO.ID adalah media online nasional terlengkap & terpercaya yang selalu menyajikan berita aktual seputar politik, hukum, ekonomi, budaya, hingga gaya hidup. Temukan informasi terbaru hanya di portal berita kami.

Chat MediaPatriot via WhatsApp

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung


<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


Posting Terkait

Jangan Lewatkan