Jekez Bakery Resto & Cafe Gelar Pembukaan Cabang Kedua di Kota Bekasi

 

Kota Bekasi, MediaPatriot.co.id – Jekez Bakery Resto & Cafe melaksanakan pembukaan cabang kedua di Kota Bekasi pada tanggal 15 Juni 2025. Jekez Bakery Resto & Cafe menjual roti goreng berbagai rasa dan berbagai variasi makanan dan minuman dengan kemasan menarik.


Baca Juga: Pemimpin Umum Mediapatriot.co.id Hamdanil Asykar Tegaskan Pentingnya UKW bagi Wartawan


Kezia selaku owner dari Jekez Bakery Resto & Cafe menjelaskan bahwa Grand Opening ini baru dibuka jam 2 siang. Ini merupakan cabang kedua, yang pertama dalam bentuk bakery kemudian jadi cafe. Kita ada pembaharuan konsep dan inovasi maka kita ubah menjadi bakery cafe & resto.

Kezia mengatakan bahwa di pembukaan hari ini ada harga spesial untuk es krim dan kopi yaitu buy 1 get 1. Untuk produk roti semua diskon 30%. Jam buka dari jam 8 pagi sampai jam 10 malam di hari Senin sampai Minggu.

Lanjutnya, Kezia mengatakan untuk makanan dan minuman favorit itu roti goreng, untuk minumannya yaitu kopi gula aren. Untuk pemesanan bisa offline dan online di Tokopedia dan Shopee.

“Harapannya dengan pembukaan ini, Jekez lebih maju lagi. Semoga bisa membuka cabang-cabang berikutnya”, harapnya Kezia.

Red Irwan



Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN >>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita cepat dan akurat.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.


>

Posting Terkait

Jangan Lewatkan