Haltim, mediapatriot.co.id – Pemalangan Jalan Tani Desa Tanure, Kecamatan Wasile Selatan, Kabuapten Halmahera Timur, Provinsi Maluku Utara, kembali mendapat tanggapan tegas dari Kepala Desa Tanure Apner Pulu. Ia menegaskan bahwa penggunaan jalan oleh PT Arumba Jaya Perkasa sudah melalui kesepakatan resmi antara Pemerintah Desa, BPD, dan masyarakat pemilik lahan.
“Tidak bisa mendaulati kesepakatan yang sudah dibuat. Itu keputusan resmi dan daftar hadir telah ditandatangani oleh masyarakat,” ujarnya.
Apner juga menyayangkan tindakan sekelompok orang yang melakukan aksi pemalangan tanpa persetujuan pemerintah desa maupun mayoritas warga Desa Tanure.
“Aksi itu tidak ada izin resmi dari pemangku kepentingan desa. Konsepnya, mereka hanya mencari kepentingan saja,” tegasnya.
Ia turut mempertanyakan sosok yang mengaku sebagai ketua pemuda Desa Tanure dan memimpin aksi tersebut.
“Coba tanya, berapa banyak pemuda Desa Tanure yang ikut dia? Atas dasar apa dia mengaku sebagai ketua pemuda? Kalau mau mengklaim jabatan, harusnya ada pengesahan resmi dari desa. Jangan karena ada kepentingan lalu mengatasnamakan pemuda. Itu tidak bagus,” sambungnya.
Menurut Kades, tuntutan yang disuarakan dalam aksi tersebut tidak ditanggapi oleh pemerintah desa karena dianggap tidak mengikuti prosedur penyampaian pendapat.
“Silakan sampaikan aspirasi, itu hak. Tapi tidak boleh melakukan pemalangan, karena itu sudah melanggar kesepakatan dua belah pihak,” katanya.
Ia mengaku telah memerintahkan aparat TNI yang bertugas melakukan PAM untuk membuka palang tersebut.
“Itu perintah saya sebagai kades. Soal beberapa orang yang melakukan aksi itu, biar saya yang urus,” Tutupnya.
Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>
Tentang Kami
Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya. Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional. Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa. Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional. Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media. Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.
<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>
MEDIAPATRIOT.CO.ID adalah media online nasional terlengkap & terpercaya yang selalu menyajikan berita aktual seputar politik, hukum, ekonomi, budaya, hingga gaya hidup. Temukan informasi terbaru hanya di portal berita kami.
Komentar