Kab Bandung, Mediapatriot.co.id
HILMAN Faroq Anggota DPRD Kabupaten Bandung menggelar kegiatan Reses masa sidang I tahun 2025 di Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung.
Reses Politisi PKB ini dihadiri sejumlah konstituen dari berbagai unsur, diantaranya kader dari setiap RW yang ada di Desa Cileunyi Wetan, kader Posyandu, kader Literasi dan PKK.
Pada kesempatan itu, Hilman Faroq membuka kesempatan berdialog dengan para peserta reses untuk mengungkapkan aspirasinya.
“Reses ini salah satu kegiatan rutin yang sudah diagendakan oleh DPRD Kabupaten Bandung dalam rangka menyerap aspirasi dari masyarakat yang berkaitan dengan kelangsungan pelayanan publik maupun peningkatan pembangunan,” kata Hilman Faroq, 6 November 2025.

Hilman Faroq berharap, pelaksanaan reses ini membuahkan hasil, Sebab, agenda politik ini untuk menumbuhkan peran serta masyarakat dalam peningkatan pembangunan di segala bidang.
“Apa yang disampaikan masyarakat berkaitan dengan aspirasi dalam peningkatan infrastruktur, kesehatan, pendidikan, pengembangan usaha UMKM, maupun yang berkaitan dengan pelayanan publik,” ucapnya.
Tentunya, tambah Hilman, hal ini menjadi catatan bagi kami, aspirasi masyarakat akan kita bawa ke tingkat pembahasan di tataran pemerintah daerah, untuk dijadikan sebuah lanjutan dalam pelaksanaan program pro rakyat,” tuturnya.
Dirinya juga turut memberikan apreasiasi kepada para konstituen yang turut mendukung peningkatan pembangunan di Kabupaten Bandung, meski ada penyesuaian anggaran pusat melalui transfer ke daerah atau TKD capai Rp1 triliun.
“Walau ada penyesuaian anggaran pusat sekitar Rp1 triliun, tidak mengurangi semangat kita untuk terus meningkatkan pelayanan publik, terutama bagi penerima manfaat dari anggaran tersebut,” katanya.
Lebih lanjut Hilman Faroq mengatakan bahwa PKB akan terus menjadi motor penggerak perubahan untuk tetap hadir di tengah-tengah masyarakat. Sesuai dengan taglinenya, PKB Peduli Umat dan Melayani Rakyat.
Ditambahkan Hilman, disebutkan dalam sebuah hadis, “Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia lainnya”.
Rie/**













Komentar