Kodam Jaya, Kota Bekasi – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 02/Pondok Gede bersama unsur Komponen Cadangan (Komcad), Komponen Pendukung (Komduk), dan masyarakat melaksanakan Patroli Malam Tiga Pilar serta memantau kegiatan siskamling secara masif di wilayah binaan, Rabu (12/11/2025) malam.



Kegiatan patroli dipimpin oleh Peltu Dwi Susanto dengan kekuatan 31 personel gabungan yang terdiri atas unsur TNI, Polri, Satpol PP, Mitra Jaya, serta ormas seperti Pemuda Pancasila, FBR, dan Forkabi.
Rute patroli meliputi sejumlah titik rawan dan objek vital di wilayah Kecamatan Pondok Gede dan Pondok Melati, mulai dari kawasan Jatiwaringin, Pasar Kecapi, Kranggan, hingga Jatiwarna.
Sebelum pelaksanaan patroli, digelar apel gabungan di halaman Kantor Kecamatan Pondok Melati.
Dalam arahannya, Peltu Dwi Susanto menekankan pentingnya sinergi antara aparat dan masyarakat dalam menjaga kondusifitas lingkungan.
“Kami mengajak seluruh komponen untuk lebih peduli terhadap situasi keamanan di lingkungan masing-masing. Patroli ini bukan hanya kegiatan rutin, tetapi bentuk kebersamaan dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat,” ujar Peltu Dwi Susanto.
Selama patroli berlangsung, tim menyapa warga yang masih beraktivitas malam hari seperti pedagang kaki lima, pengemudi ojek online, dan petugas parkir.
Petugas juga memberikan imbauan kepada remaja yang masih berkumpul larut malam agar segera kembali ke rumah.
Selain itu, rombongan turut menyambangi pos ronda RW 021 Kelurahan Jatiwarna untuk memberikan apresiasi kepada warga yang aktif melaksanakan siskamling.
Salah satu warga, Bapak Suryadi, yang malam itu sedang bertugas ronda, menyampaikan apresiasinya atas kehadiran aparat.
“Kami merasa tenang dengan adanya patroli seperti ini. Kehadiran Babinsa dan aparat membuat warga semakin semangat menjaga lingkungan,” ujarnya.
Sementara itu, Danramil 02/Pondok Gede Mayor Inf Fajar menegaskan bahwa patroli malam merupakan langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Kami ingin memastikan wilayah binaan tetap aman dan kondusif. Sinergitas TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat harus terus dipelihara karena keamanan adalah tanggung jawab bersama,” tegas Mayor Fajar.
Patroli malam dan kegiatan siskamling yang berlangsung hingga dini hari tersebut berjalan aman, tertib, dan penuh keakraban antara aparat serta masyarakat.
(Pendim 0507/Bekasi)

















Komentar