Menjelang pelaksanaan Apel Presisi yang akan dihadiri Kapolda Metro Jaya, jajaran Polres Metro Jakarta Utara melakukan serangkaian persiapan. Rabu pagi, Wakapolres Metro Jakarta Utara AKBP James H. Hutajulu turun langsung memimpin pengecekan kesiapan Tim Jaga Jakarta di halaman Mapolres.
Kegiatan dimulai pukul 09.30 WIB dengan kehadiran sejumlah pejabat utama, di antaranya Kabagops AKBP Rudi H., Ka Sipropam Kompol I Gede Ngurah Sukeratha, Kasie Was AKP Zuhri Mustofa, dan Wakasat Samapta AKP Tunari.
Dalam arahannya, Wakapolres menekankan bahwa Tim Jaga Jakarta akan tampil langsung di hadapan Kapolda Metro Jaya serta disaksikan para Kapolres se-jajaran. Ia meminta personel menjaga kerapian dan kebersihan kendaraan dinas sebagai bagian dari tanggung jawab profesional.
AKBP James juga menegaskan bahwa Tim Jaga Jakarta merupakan program Kapolda Metro Jaya untuk memperkuat kecepatan respons terhadap laporan masyarakat. Dengan pola tugas 12 jam dinas dan 24 jam istirahat, tim diharapkan mampu menjaga kualitas pelayanan dan kesiapsiagaan di lapangan.
Untuk meningkatkan kemampuan teknis, para personel dijadwalkan mengikuti pelatihan menembak dan pelatihan berkendara sepeda motor yang aman, mengingat mobilitas tim presisi sangat bergantung pada ketepatan dan ketangkasan saat bergerak cepat di wilayah padat penduduk.
Seluruh rangkaian kegiatan apel pengecekan berlangsung aman, tertib, dan kondusif, sekaligus menjadi bagian dari penguatan kesiapan personel menghadapi agenda strategis tingkat Polda.
Kontributor : ( Andhika )
Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>
Tentang Kami
Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya. Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional. Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa. Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional. Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media. Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.
<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>
MEDIAPATRIOT.CO.ID adalah media online nasional terlengkap & terpercaya yang selalu menyajikan berita aktual seputar politik, hukum, ekonomi, budaya, hingga gaya hidup. Temukan informasi terbaru hanya di portal berita kami.
Komentar