BRMS mendapatkan fasilitas pinjaman sindikasi yang diantaranya untuk mendanai konstruksi tambang emas bawah tanah di Palu dan kegiatan pengeboran di Gorontalo

Jakarta, MediaPatriot.co.id – 24 November 2025. PT Bumi Resources Minerals Tbk (“BRMS” atau “Perusahaan”) hari ini menyampaikan bahwa manajemen BRMS dan anak usahanya, PT Citra Palu Minerals (“CPM”) telah menandatangani fasilitas pinjaman jangka panjang dengan sindikasi yang terdiri dari Bangkok Bank Public Company Limited, Bank Permata, Bank Mega, dan BCA, dengan informasi sebagai berikut:

• Fasilitas pinjaman $ 425 juta untuk CPM yang digunakan dengan tujuan sebagai berikut:
1. Menyelesaikan konstruksi tambang emas bawah tanah pada Q3 2027, dan meningkatkan kapasitas pemrosesan pabrik emas Carbon In Leach (CIL) yang pertama dari 500 ton ke 2.000 ton bijih per hari pada Q4 2026.
2. Mendanai keperluan modal kerja dan belanja modal dari CPM.
3. Melunasi pinjaman $ 120 juta dari Bank Mega.


Baca Juga: Khaul KH. Miftah Talang Tegal Ajak Umat Perkuat Persatuan


• Fasilitas pinjaman $ 200 juta untuk BRMS yang digunakan dengan tujuan sebagai berikut:
1. Melakukan aktifitas pengeboran dan eksplorasi oleh PT Gorontalo Minerals (“GM”) demi meningkatkan sumber daya & cadangan mineral tembaga di Gorontalo.
2. Melanjutkan aktifitas eksplorasi oleh PT Linge Mineral Resources (“LMR”) demi meningkatkan sumber daya & cadangan mineral emas & perak di Linge, Aceh.
3. Melanjutkan aktifitas eksplorasi oleh PT Suma Heksa Sinergi (“SHS”) demi meningkatkan sumber daya & cadangan mineral emas & perak di Lebak, Banten.

Charles Gobel, Chief Financial Officer & Direktur BRMS, mengatakan,”Fasilitas pinjaman tersebut memiliki jangka waktu 6 tahun (termasuk grace period sekitar 10 bulan). Pinjaman tersebut akan jatuh tempo pada 31 Desember 2031.”

Agus Projosasmito, Chief Executive Officer & Direktur Utama BRMS, menambahkan,”Fasilitas pinjaman tersebut membantu kami untuk mencapai 3 tujuan utama.”

“Pertama, pinjaman tersebut diperlukan untuk mendanai peningkatan kapasitas pemrosesan salah satu pabrik emas kami di Palu dari 500 ton menjadi 2.000 ton bijih per hari yang akan diselesaikan pada bulan Oktober 2026. Oleh karenanya produksi emas akan meningkat di Q4 2026.”

“Kedua, pinjaman tersebut membantu kami untuk menyelesaikan konstruksi tambang emas bawah tanah di Palu. Hal ini akan berdampak terhadap peningkatan produksi emas BRMS secara signifikan pada semester kedua tahun 2027, mengingat prospek tambang emas bawah tanah tersebut memiliki kadar emas tinggi di kisaran 4,9 g/t.”

“Ketiga, pinjaman tersebut digunakan untuk aktifitas pengeboran & eksplorasi di beberapa lokasi tambang di Gorontalo dalam 18 bulan kedepan. Kami berharap untuk dapat meningkatkan jumlah sumber daya dan cadangan mineral tembaga kami di Gorontalo, dan mengumumkan hasil pengeborannya pada semester pertama tahun 2027.”

Herwin Wahyu Hidayat
Direktur & Chief Investor Relation Officer
PT Bumi Resources Minerals Tbk

(Red Irwan)




Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya.
Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.
Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa.
Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional.
Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media.
Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.

<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


MEDIAPATRIOT.CO.ID adalah media online nasional terlengkap & terpercaya yang selalu menyajikan berita aktual seputar politik, hukum, ekonomi, budaya, hingga gaya hidup. Temukan informasi terbaru hanya di portal berita kami.

Chat MediaPatriot via WhatsApp

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung


<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar