Babinsa Koramil 0801/06 Bandar Hadiri Upacara Hari Amal Bhkati ( HAB )Ke -80 Tingkat Kecamatan

mediapatriot.co.id. Pacitan, – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Babinsa Koramil 0801/06 Bandar Sertu Sholeh turut menghadiri upacara peringatan HAB tingkat Kecamatan Bandar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan MA Bandar, Desa Bandar, Kecamatan Bandar, Kabupaten Pacitan, Sabtu (3/1/2025).
Upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kemenag RI berlangsung dengan khidmat. Rangkaian kegiatan diawali dengan pengibaran Bendera Merah Putih, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila, pembacaan Undang-Undang Dasar 1945, serta pembacaan Kode Etik Pegawai Kementerian Agama.
Selanjutnya dilaksanakan pembacaan Panca Prasetya Korpri, amanat pembina upacara, menyanyikan Mars Kemenag RI, doa bersama, serta pemberian santunan kepada siswa-siswi yang kurang mampu. Selama pelaksanaan upacara, kegiatan berjalan dengan tertib, lancar, dan aman.
Usai upacara, Babinsa Koramil 0801/06 Bandar Sertu Sholeh menyampaikan apresiasi atas pengabdian Kementerian Agama Republik Indonesia yang telah memasuki usia 80 tahun dalam menjaga kerukunan umat beragama serta memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, khususnya di wilayah Kecamatan Bandar.
Menurutnya, peringatan Hari Amal Bhakti menjadi momentum penting untuk memperkuat semangat kebersamaan, toleransi, dan kerukunan antarumat beragama di tengah kehidupan bermasyarakat.
Lebih lanjut disampaikan bahwa sinergi antara TNI, pemerintah daerah, aparat keamanan, dan seluruh elemen masyarakat sangat diperlukan dalam menjaga stabilitas keamanan serta keharmonisan sosial, khususnya di wilayah Kecamatan Bandar.
Kehadiran TNI dalam kegiatan upacara tersebut diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antarinstansi serta menciptakan suasana yang kondusif, sejalan dengan tema Hari Amal Bhakti ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia yang menekankan semangat persatuan dan kebersamaan.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Camat Bandar yang diwakili Sekcam Bandar Ilyas, S.Pd, Babinsa Koramil 0801/06 Bandar Sertu Sholeh, Polsek Bandar yang diwakili Aipda Faruq, Kepala KUA Kecamatan Bandar Bahrul, Kepala Sekolah MA Bandar, para guru agama SD/MI, SMP/MTs, SMK/MA se-Kecamatan Bandar, Dharma Wanita Persatuan Kemenag wilayah Kecamatan Bandar, pegawai dan staf jajaran Kemenag Kecamatan Bandar, serta undangan dari organisasi keagamaan dan tokoh agama setempat.

Reporter: S Diran / mediapatriot.co.id Perwakilan Jawa Timur



Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN >>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita cepat dan akurat.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.


>

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar