Berita TNI: Kodim 0827 Sumenep Gelar Donor Darah Dalam Rangka HUT TNI Kse – 75 (MPI)

Sumenep -MPI – Dalam rangka HUT TNI ke-75 Tahun 2020 Kodim 0827 Sumenep kembali gelar donor darah bagi semua personel Kodim, Ibu-ibu persit kartika candra kirana turut dalam kegiatan tersebut, FKPPI dan Hipakad, hal ini sebagai Wujud kepedulian Kodim 0827 Sumenep membantu PMI dalam memenuhi kebutuhan darah di Kabupaten Sumenep Madura Jawa Timur, Selasa, 29/09/2020

Adapun Kegiatan yang digelar di Makodim 0827 Sumenep ini mendatangkan mobil donor darah milik PMI Sumenep dan diikuti sekitar 100 orang personel TNI, Persit dan Ormas dibawah naungan Kodim 0827 Sumenep.

Dandim 0827 Sumenep Letkol Inf Nur Cholis A.Md. mengatakan bahwa hari ini kita gelar bakti sosial donor darah dalam rangka HUT TNI ke-75 di Makodim untuk memenuhi stok kebutuhan darah di PMI, dan banyak manfaat lainnya kita laksanakan kegiatan ini salah satunya, membakar kalori, menurunkan risiko kanker, meningkatkan produksi darah, pikiran lebih stabil, bagian dari periksa kesehatan dan menurunkan kolesterol, ini sangat baik bagi para pendonor,” Ungkapnya.

“Namun pada kegiatan tersebut juga tetap dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan di masa Pandemi Covid-19, tampak terjaganya jarak para pendonor dan seluruh peserta wajib menggunakan masker,” Imbuhnya.

Sedangkan kegiatan donor darah ini, dalam rangka HUT TNI ke-75 Kodim 0827 Sumenep, semoga hal yang positif ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.” Paparnya.(Saleh).


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan