Kodam Jaya, Jaksel -Dalam rangka pembinaan teritorial, Kodim 0504/Jakarta Selatan menyelenggarakan kegiatan Komsos (Komunikasi Sosial) dengan Keluarga Besar TNI (KBT) bertempat di aulah Makodim 0504/Jakarta Selatan, Jalan Cendrawasih Kebayoran Lama, Jaksel. Kamis 8/4/2021.
📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!
Kegiatan yang bertujuan guna memelihara dan meningkatkan keakraban hubungan dengan seluruh Keluarga Besar TNI (KBT) bertemakan “Melalui Forum Silahturahmi Keluarga Besar TNI, Perkuat Pancasila Sebagai Alat Pemersatu Dalam Rangka Menjaga Dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI”.
Dandim 0504/JS yang diwakili oleh Letkol Inf Iswanto Danramil 04/Kby Lama pada sambutanya mengajak segenap Keluarga besar TNI mengamalkan nilai-nilai Pancasila.
“Melalui kegiatan ini, selain menjadi ajang Silahturahmi, saya mengajak segenap keluarga besar TNI berpegang pada nilai-nilai Pancasila, saling toleransi, saling menghormati, menanamkan sifat gotong royong di tengah-tengah berkehidupan bermasyarakat”, ujarnya.
“Mari kita bersama-sama berpedoman pada nilai-nilai Pancasila sebagai dasar dalam melangsungkan kehidupan, mempasatukan bangsa dan memelihara persatuan dan kesatuan dalam rangka menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI”, tutupnya.
Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>
Tentang Kami
Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya. Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional. Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa. Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional. Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media. Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.