Danramil, Kapolsek Bersama Muspika Jatinegara Musyawarah Selesaikan Masalah Warga

Jakarta – Danramil 01/Jatinegara Mayor Czi Jarmadi bersama Kanit Bimas Ipda Henriyono dan Muspika Jatinegara gelar rapat koordinasi atau Musyawarah membahas klaim perbatasan jalan gang RT. 018/08 Cipinang Cempedak, tempat rupat Kantor Kecamatan Jatinegara, Kamis (22/04/21).

Kegiatan Rapat Koordinasi / Musyawarah Membahas klaim sebagian jalan gang RT. 018/08 yang dimulai pada Pkl. 14.00 wib, dihadiri oleh Camat, Danramil, Panit bimas, Lurah Cipinang Cempedak beserta staf, Babinsa, petugas BPN dan Kasatpol PP Kec-Jatinegara.

Rapat diawali dengan Sambutan dari Camat Jatinegara yang menyampaikan bahwa pertemuan ini adalah kegiatan musyawarah / kordinasi tentang klaim sebagian jalan gang RT. 018/08 Cipinang Cempedak dilakukan dengan musyawarah agar perangkat RT /RW tetap sejalan tanpa adanya perselisihan/perbedaan, agar
kedepan supaya tidak ada permasalahan yang timbul, Pertemuan atau Musyawarah yang berlangsung hingga pkl. 16.00 wib tersebut menghasilkan beberapa kesimpulan diantaranya Para ketua RT/RW sepakat menyelesaikan permasalaan tersebut secara musyawarah mufakat.

Danramil Jatinegara pada rapat musyawarah tersebut mengatakan bahwa”Rapat Koordinasi atau Musyawarah tersebut diselenggarakan untuk menentukan Batas wilayah jalan gang RT. 018/08 yang masih menjadi perdebatan warga yang dihasilkan kesepakatan dalam bermusyawarah mendapatkan hasil yang terbaik dan bisa diterima oleh kedua belah pihak”, Tutupnya.

Sumber Kodim 0505/JT


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan