Bersama Warga, Babinsa Koramil 1308/Slkn Padamkan Api Yang Hanguskan Gedung Sekolah

BANGGAI KEPILAUAN, MPI_Bersama warga, Babinsa Koramil 1308/Salakan padamkan api yang menghanguskan salah satu gedung bangunan SMAN 1 Tinangkung Utara, Desa Ponding-ponding, Kacamatan Tinangkung Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep), Minggu (13/06).

Dengan menggunakan alat seadanya, Babinsa dan warga Desa berupaya memadamkan api secara manual hingga api dinyatakan padam sekitar pukul 12.45 Wita.

Babinsa Koramil 1308/Salakan, Serma Hanafi, mengungkapkan kebakaran pertama kali diketahui oleh salah seorang warga, Yunus Parengkuan, yang sedang menjemur padi di lapangan bola yang berada tepat di depan SMAN 1 Tinangkung Utara.

Melihat asap yang mengepul, Yunus pun langsung memberitahukan kepada warga desa dengan cara memukul tiang listrik dan diumumkan di Masjid oleh Sekdes Ponding-ponding, Midin Kupe.

Ia menambahkan 1 unit mobil Damkar yang tiba dilokasi langsung melakukan tahap pendinginan hingga lokasi kebakaran dinyatakan aman pada pukul 13:05 Wita.

Akibat kebakaran ini, lanjutnya, sebagian gedung sekolah bagian dalam dan atas hangus terbakar. Serta 1 unit genset dan 4 unit printer ikut terbakar.

“Kebakaran diduga karena terjadinya arus pendek yang terdapat di ruang gudang dokumen sekolah. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta Rupiah,” pungkasnya.(dewi)


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Berita Terbaru Hari Ini