TAMAN RAMAH ANAK DI ALUN-ALUN WISMA ASRI, DI RESMIKAN DR. TRI ADHIANTO

KOTA BEKASI – MPI
Wakil Wali Kota Bekasii Tri Adhianto resmikan taman ramah anak sekaligus dirangkai dengan senam bersama kelompok senam warga wisma asri Kelurahan Teluk Pucung Kecamatan Bekasi Utara, Minggu (19/12/2021).


Baca Juga: Pemimpin Umum Mediapatriot.co.id Hamdanil Asykar Tegaskan Pentingnya UKW bagi Wartawan


Kehadiran Wakil Wali Kota Bekasi disambut meriah oleh warga wisma asri dan peserta kelompok senam yang hadir diacara peresmian tersebut.

Usai melakukan senam bersama, pria yang akrab disapa Mas Tri memberikan tantangan kepada peserta yang hadir, dengan memberikan hadiah Al-Quran, Raket Bulutangkis, Bola Basket, Bola Volly dan Bola sepak kepada peserta yang dapat menjawab tantangan tersebut.

Acara berlanjut dengan memberikan sambutan kepada FKRW Teluk Pucung dan peserta yang hadir, dalam sambutannya Tri menyampaikan apresiasi kepada FKRW yang telah bersinergi dengan Pemerintah Kota Bekasi dalam membangun, menjaga dan merawat lingkungan khususnya diPerum. Wisma Asri Teluk Pucung.

“saya apresiasi betul kepada FKRW Teluk Pucung yang telah bersinergi dengan Pemerintah Kota Bekasi dalam membangun, menjaga dan merawat lingkungan, karena kemajuan suatu wilayah dapat dilihat dari seberapa banyak pembangunan infrastruktur yang terealisasi, dan jika sudah terbangun tinggal sama-sama menjaga dan merawatnya, agar kebersihan dan keasrian lingkungan tetap terjaga, dan dapat dinikmati oleh masyarakat” Pungkas Tri Adhianto.

Tri Adhianto juga menyampaikan kepada warga masyarakat yang hadir agar selalu bersinergi dengan Pemerintah, TNI-Polri. sinergisitas 3 pilar harus tetap terjaga, selalu berhati-hati dengan berita hoax dan paham radikalisme, agar situasi diwilayah tetap dalam keadaan kondusif. Tutup Tri.

Reporter MPI, Yadi



Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN >>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita cepat dan akurat.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.


>

Posting Terkait

Jangan Lewatkan