RTH Daraulin Dipadati Warga, Satgas Sektor 8 Berhasil Bangun Wisata Favorit Di Citarum.

Kab Bandung, MPN.

Kebahagiaan terpancar dari ratusan warga yang mendatangi taman terbuka hijau yang dibangun satgas Citarum sektor 8 di Kp Daraulin Desa Nanjung.

Ibarat sebuah kawasan wana wisata, keberadaan taman di Nanjung menyihir ratusan warga yang hadir, anak anak dimanjakan dengan berbagai permainan, sementara orangtua selain menjaga juga menikmati keindahan liukan sungai Citarum.

Mereka seolah melupakan kondisi masa lalu dimana tempat tersebut dulunya hanya semak belukar dengan tumpukan sampah yang kurang dilirik warga bahkan oleh pemerintah setempat.

Kehadiran satgas Citarum merubah mainset warga, ketika bantaran dan aliran sungai Citarum bersih dan indah, maka warga bisa mendapatkan kebahagiaan.

” Taman terbuka hijau ini dibangun tujuannya adalah memberikan edukasi soal lingkungan kepada warga setempat, dengan bersihnya bantaran Citarum maka akan didapatkan kebahagiaan, kenyamanan dan keamanan serta peningkatan ekonomi,” ujar Dansektor 8 Kolonel Arm Nursamsudin, Minggu (30/10).

Setiap akhir pekan taman terbuka hijau menjadi wana wisata alternatif bagi warga, selain murah dan mudah dijangkau, taman tersebut juga aman bagi anak anak.

” Dengan melihat dan merasakan sendiri, warga menyadari pentingnya keberadaan sungai Citarum yang bersih dari sampah dan limbah, mereka akan malu ketika membuang sampah sembarangan dan tidak merawat lingkungan sekitar rumahnya,” kata Dansektor 8.

Menurut Dansektor 8, dengan bekerja keras dan ikhlas kita bisa melakukan apapun dan hasilnya sudah tentu baik.

” Ini menjadi ladang amal ibadah bagi kita semua terutama para anggota satgas Citarum sektor 8, bahwa dengan segala kekurangan yang ada bisa menciptakan sesuatu yang luar biasa dan bisa membuat masyarakat bahagia,” imbuh Kolonel Arm Nursamsudin.

Rie.




Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya.
Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.
Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa.
Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional.
Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media.
Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.

<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


MEDIAPATRIOT.CO.ID adalah media online nasional terlengkap & terpercaya yang selalu menyajikan berita aktual seputar politik, hukum, ekonomi, budaya, hingga gaya hidup. Temukan informasi terbaru hanya di portal berita kami.

Chat MediaPatriot via WhatsApp

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung


<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


Posting Terkait

Jangan Lewatkan