Panen Jagung, Koramil 0624-01/Rancaekek Santuni Anak Yatim

Kab. Bandung,- Koramil 0624-01/Rancaekek Kodim 0624/Kab Bandung panen 800 kg jagung manis dari lahan demplot jagung di Jalan Nusa Indah Raya No 57 B, Komplek Bumi, Rancaekek Wetan, Kec. Rancaekek, Kabupaten Bandung.

Hal ini disampaikan Danramil 0624-01/Rancaekek Kapten Chb Subardi kepada awak media melalui saluran telepon seluler, Senin (27/02/2023).

Lebih lanjut Danramil menyampaikan hasil panen sebagian dinikmati oleh warga dan lainnya dijual untuk disumbangkan kepada anak-anak yatim piatu yang berada di Yayasan Yabaasit.

”Sebagai rasa syukur kami, hasil panen jagung kami jual untuk disumbangkan kepada anak anak yatim piatu dan warga yang membutuhkan,” ujar Danramil

Pengolahan tanaman jagung pada demplot koramil tersebut menggunakan pupuk cair organik Bios 44 DC hasil inovasi Kodam III/Slw. Selain jagung dilokasi yang sama juga ditanam kacang merah yang sebentar lagi akan dipanen.

“Hasil pertanian, perikanan dan peternakan yang dikembangkan Koramil hasilnya sangat baik, kami akan terus mensosialisasikan pupuk cair organik Bios 44 DC kepada masyarakat petani,” jelas Danramil.

Sesuai yang disampaikan oleh Dandim 0624/Kab Bandung bahwa ketahanan pangan harus bisa mensejahterakan masyarakat dan TNI harus bisa menjadi solusi di masyarakat. (Pendam III/Siliwangi).


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan