LANTAMAL III JAKARTA DAMPINGI WAASINTEL KASAL LEPAS KEBERANGKATAN KASAL SINGAPURA

LANTAMAL III JAKARTA DAMPINGI WAASINTEL KASAL LEPAS KEBERANGKATAN KASAL SINGAPURA

LANTAMAL III JAKARTA DAMPINGI WAASINTEL KASAL LEPAS KEBERANGKATAN KASAL SINGAPURA

TNI AL-Dispenlantamal3. Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M. diwakili Asisten Perencanaan dan Anggaran (Asrena) Danlantamal III Jakarta Kolonel Laut (S) Lusyanto Januar, S.T., M.Sc., CHRMP, mendampingi Wakil Asisten Intelijen (Wasintel) Kasal Laksma TNI Akmal, S.A.P., CHRMP, M.Tr.Opsla. melepas keberangkatan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Singapura Rear Admiral (RADM) Sean Wat bertempat di ruang VIP Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Banten, Jumat (14/07/2023).


Baca Juga: Pemimpin Umum Mediapatriot.co.id Hamdanil Asykar Tegaskan Pentingnya UKW bagi Wartawan


Kasal Singapura telah melaksanakan kunjungan sebagai tamu kehormatan TNI Angkatan Laut selama dua hari di Jakarta. Selanjutnya Kasal Singapura akan menuju ke Surabaya dalam rangka kunjungan kehormatan kepada Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II sekaligus melaksanakan tour facility di Mako Koarmada II dan mengunjungi Monumen Nanggala Koarmada II.

Selesai melaksanakan rangkaian kegiatan di Surabaya, Kasal Singapura beserta delegasi kembali ke Singapura melalui bandara Juanda Surabaya.

(Dispen Lantamal III Jakarta)

Red Irwan



Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN >>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita cepat dan akurat.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.


>

Posting Terkait

Jangan Lewatkan