MEDIAPATRIOT.CO.ID – Surabaya – Organ relawan yang kritis dan peduli pada gen-z dan millenials saat menetukan siapa capres pilihan dan akan diperjuangkan pada Pilpres 2024 tentulah didasari rekam jejak yang jelas.
Satu diantaranya adalah relawan “Ganjar untuk Indonesia” (GUI). Untuk menarik minat gen-z dan millenials, GUI melakukan pelatihan tata rias wajah dan rambut (MUA) secara gratis di Surabaya.
Menurut GUI, yang diwakili oleh Gama Andrea, Ganjar adalah pemimpin yang dekat dan sangat perhatian terhadap kaum gen-z dan millenials.
Pelatihan tata rias wajah dan rambut (MUA) ini diutamakan untuk menumbuhkan minat para remaja putri untuk tidak saja dapat melakukan tata rias wajah dan rambut ala pesohor tapi juga untuk bisa memiliki skill yang bisa dikembangkan sebagai keahlian untuk menghasilkan income tambahan jelas Gama lebih lanjut.
Lebih lanjut Gama mengutip pernyataan Ganjar, inspirasi untuk berkreasi tidak melulu didapat dari pembelajaran formal. Dari proses-proses itulah, kata Ganjar, anak muda dapat mengoptimalkan kemampuan yang dimiliki.
Menurut Gama, selama kepemimpinan Ganjar di Jawa Tengah, Ganjar telah membuat banyak program untuk mewadahi anak muda dalam mengembangkan bakat. Salah satunya dengan membuat hetero space.
Hetero space di Jawa Tengah dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti komunal area, meeting room, event space, dan private office yang bisa digunakan individu, komunitas, maupun perusahaan startup untuk berkolaborasi dan berkreasi dan program besutan Ganjar itu telah memberikan dampak kepada 500 komunitas. Selain itu sebanyak 100 perusahaan telah berkolaborasi.
Pelatihan tata rias wajah dan rambut (MUA) ini berlangsung di Sekretariat Kain dan Kebaya Indonesia (KKI) di Jalan Mawar, Surabaya, pada hari Minggu tanggal 30 Juli 2023, dan didukung oleh beberapa organ lainnya, Kain dan Kebaya Indonesia (KKI), SeMut IJOers, Ikatan Alumni Santa Maria Surabaya (ILUMNUS), Gagasan Amanah Muda Indonesia (GAMI), serta Oriflame dan Widi Make Up Artist.
Setiap peserta yang berjumlah total 20 remaja putri yang berusia antara 18-20 tahun dan masuk dalam kriteria pemilih pertama saat Pilpres 2024, dipinjamkan peralatan dan produk kecantikan dari Oriflame untuk masing-masing orang selama mengikuti kursus gratis yang berlangsung selama tiga jam ini
Serta, setiap peserta tidak saja mendapatkan sertifikat kelulusan dari program pelatihan tata rias wajah dan rambut ini tapi juga mendapatkan makan siang, kaos, serta souvenir berupa produk kecantikan lainnya seperti bedak, pelembab wajah, dan sabun wajah.
Gama sangat berharap bahwa para remaja putri peserta kursus ini untuk terus dapat mengembangkan keahlian dasar yang didapatkannya pada kursus ini agar kemampuannya terus terasah dan bisa menjadikan diri mereka tumbuh sebagai wanita yang lebih mandiri di masa mendatang.
Red Irwan