Fordayak Menarik Diri Dari Kehumasan PT. CKS

Palangkaraya – www.MediaPatriot.co.id

Ketua Umum DPP. Forum Pemuda Dayak (Fordayak) Kalimantan Tengah Bambang Irawan L. Serang melalui Kepala Humas, Bakti Yusuf Irwandi menyampaikan bahwa mulai hari ini Kerjasama kemitraan antara Organisasi Forum Pemuda Dayak (Fordayak) dengan perusahaan PT.Ciptatani Kumai Sejahtera (CKS) di Kecamatan Seruyan Tengah dan Batu Ampar, Kabupaten Seruyan, Provinsi Kalimantan Tengah akan diakhiri.

“Fordayak mulai hari ini akan menarik diri dari kerjasama kemitraan kehumasan dan pengamanan dengan PT.CKS. ini kita lakukan karena hingga saat ini tidak ada kejelasan dan keseriusan dari Perusahaan tersebut,” ungkap Bakti saat menggelar konferensi pers di Kantor Sekretariat Fordayak, Jalan Bukit Raya II, Kota Palangka Raya, Jumat (28/7/2023) siang.

Dijelaskannya, kerjasama kemitraan antara Koperasi Fordayak Merah Putih dan PT. CKS, dijembatani oleh PT. Satria Raksa Buminusa (SRB). Kerjasama kemitraan ini dimulai sejak tanggal 01 April 2023 yang lalu
“Adapun tupoksi Fordayak, yakni sebagai penyambung informasi dari PT.CKS kepada stakeholder desa terkait dengan keluh kesah dan tuntutan masyarakat. Disamping itu, agar dapat bersinergi sehingga investasi dapat berjalan dengan baik, dan masyarakat bisa mendapatkan hal positif dari keberadaan investasi itu,” ucap Bakti.

Bakti menjelaskan, sebelum Fordayak melaksanakan kontrak kerjasama dengan PT. CKS, pihaknya telah melakukan komunikasi dengan stakeholder adat setempat.

“Fordayak disana, sebagai jembatan antara PT. CKS dengan stakeholder desa, terkait penyelesaian persoalan tali asih 200 Ha. Kami sangat mendukung dan akan memperjuangkan hak masyarakat adat agar dapat terealisasi sesuai prosedur yang berlaku,” tuturnya.

Dikatakan Bakti, selama 3 bulan ini, yakni bulan April hingga bulan Juni 2023, pemegang kendali pengamanan adalah PT. SRB. Organisasi Fordayak hanya mendampingi dan memberikan masukan serta saran agar di lapangan lebih mengedepankan komunikasi yang santun dan humanis, dengan FIlosofi Huma Betang.

“Awal bulan Juli 2023 lalu, dengan disetujui Kademangan Kecamatan Seruyan Tengah dan Batu Ampar, Fordayak mengandeng Dewan Adat Dayak (DAD) dan Barisan Pertahanan Adat Dayak (Batamad) untuk membentuk humas dan pam koalisi adat PT. CKS, tujuannya untuk melakukan sosialisasi dan pendekatan secara persuasif kepada oknum masyarakat yang mengambil buah sawit yang bukan hak atau miliknya sampai akhir bulan Juli 2023,” terangnya.

Fordayak selama 4 bulan ini, ungkapnya, dapat menekan angka pencurian di areal PT. CKS hingga mencapai 80 persen. hal ini dikarenakan Fordayak menggunakan komunikasi yang santun dan humanis dengan filosofi Huma Betang.

“Adapun desa yang belum direalisasikan program kemitraan Tali Asih seluas 200 Ha, yaitu Desa Derawa, Desa Durian Kait, Desa Teluk Bayur dan Desa Tangga Batu. Selama ini masyarakat hanya diberikan angin sorga dan janji-janji manis saja. Sekuat apapun pengamanan yang dilakukan kalau akar permasalahan tidak diselesaikan maka pergerakan masyarakat akan sulit dihentikan,” terangnya.

Ia juga menegaskan, Fordayak tidak akan bertanggungjawab, jika ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi pada Kawasan dan Management PT. CKS. Selain itu, pihaknya juga melarang PT. CKS agar tidak membawa embel-embel Fordayak dalam operasional perusahaan.(A.Rafie).




Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya.
Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.
Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa.
Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional.
Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media.
Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.

<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


MEDIAPATRIOT.CO.ID adalah media online nasional terlengkap & terpercaya yang selalu menyajikan berita aktual seputar politik, hukum, ekonomi, budaya, hingga gaya hidup. Temukan informasi terbaru hanya di portal berita kami.

Chat MediaPatriot via WhatsApp

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung


<<<<Ada Lowongan Kepala Biro Media Online Nasional di Pencarian Google Hari Ini>>>


Posting Terkait

Jangan Lewatkan