Habiskan dana 500 juta jadi Kades Cibaregbeg

SUKABUMI, MPI- Haji Ujang Rahman yang kini menjabat sebagai kepala desa Cibaregbeg kecamatan Sagaranten kabupaten Sukabumi adalah merupakan kades pengganti Antar Waktu (PAW). Ujang Rahman dilantik dan mulai bekerja sejak 14 September 2022 akan berakhir September 2025.

Di temui di ruang kerjanya, kades Ujang Rahman berceritra ketika mengikuti kontestasi pemilihan kepala desa Pengganti Antar Waktu (PAW) dirinya mengaku menghabiskan dana sebanyak 500 juta lebih. Menurutnya uang tersebut digunakan untuk membiayai hal hal yang tidak terduga diantaranya untuk pesta rakyat, ngubek lauk, kebutuhan makanan, minuman, bahkan transport para tokoh masyarakat yang hadir dalam pemilihan PAW tersebut.

Pengamatan media, Ujang Rahman ini memiliki type kepemimpinan yang gercep, dan dinamis. Bahkan tidak betah melihat lingkungan kerjanya yang kumuh. Oleh karenanya ketika memulai bekerja dalam tempo 3 bulan, kemudian kantor desanya di bongkar dan renovasi sehingga menjadi layak pakai.

Dijelaskannya, perbaikan kantor desa ini dilakukan atas dasar hasil kerjasama yang baik dengan anggota dewan yaitu bapak .H. B. Mustopa dari praksi partai Gerindra, yang akhirnya kantor ini di renovasi dengan menggunakan dana aspirasi sebesar 200 juta rupiah.

Tidak berhenti disitu, anggota dewan dari partai Gerindra ini juga memberikan dana Aspirasinya untuk lapen perbaikan jalan.

Selain dengan partai Gerindra, kades yang sempat bekerja di Timur Tengah ini pun menjalin hubungan baik dengan bapak Budi Azhar dari partai Golkar.

Kemudian partai Golkar ini memberikan dana aspirasi untuk pengaspalan /perbaikan jalan. Pada kesempatan ini, kata Ujang kami mengucapkan banyak terimakasih dan perhargaan yang tinggi kepada anggota dewan yang telah memberikan atensi kepada desa Cibaregbeg.

Sebelum habis masa baktinya tahun 2025, Target pembangunan desa lainya yang telah direncanakan adalah pengadaan mobil Ambulan, dan Alhamdulillah jelang tahun 2023 melalui Dana Desa pembelian Ambulan sudah terlaksana.

Target berikutnya adalah merealisasikan pembangunan jalan alternatif dimana tanahnya merupakan hibah dari masyarakat. Nantinya jalan alternatif ini akan menghubungkan Babakan, Pasir Nangka, Cisagu, terus ke arah Kirtil. Kemudian akan tembus ke gapura Cibaregbeg satu ** ( Muhidin)


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Berita Terbaru Hari Ini