JAJARAN LANTAMAL III, LANAL CIREBON BANTU WARGA TERDAMPAK BANJIR SUNGAI CISANGGARUNG CIREBON

TNI AL – Dispenlantamal3. Jajaran Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) III Jakarta dalam hal ini Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cirebon mengerahkan Tim siaga banjir untuk membantu warga masyarakat terdampak bencana banjir yang terjadi di 5 (Lima) Desa diantaranya Desa Sukadana, Kecamatan Pabuaran, Desa Jatiseeng Kidul Kecamatan Ciledug, Desa Pasaleman dan Desa Cilengkrang Girang, Kecamatan Pasaleman Kabupaten Cirebon, Jumat (24/05/2024).

Sebanyak 16 personel Tim siaga banjir Lanal Cirebon beserta steakholder lainnya bergerak cepat memberikan bantuan dengan membagikan sebanyak 500 nasi bungkus kepada warga terdampak banjir menggunakan 1 unit sekoci karet serta sejumlah peralatan keselamatan lainnya.

Banjir tersebut terjadi akibat tingginya curah hujan selama beberapa hari yang mengakibatkan meluapnya sungai Cissanggarung sehingga menyebabkan banjir dengan ketinggian sekitar 1 meter menggenangi beberapa Desa di wilayah Cirebon Timur.

(Dispen Lantamal III Jakarta)

Red Irwan


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan