Dihadiri 3 Anggota DPRD Kota Bekasi, Musrenbang Padurenan Jaring 193 Usulan Masyarakat

Kota Bekasi, MPN

Aparatur Kantor Kelurahan Padurenan, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, bersama masyarakat menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk menjaring usulan atau aspirasi masyarakat terkait program pembangunan yang dibutuhkan di tahun 2025. Hasilnya, sebanyak 193 usulan yang terjaring dengan pagu anggaran yang dibutuhkan senilai Rp 68 miliar.

Kegiatan ini dihadiri tiga anggota DPRD Kota Bekasi, yakni Alimudin dan Choirunnisa dari Fraksi PKS, serta Mubakhi dari Fraksi PPP. Selain itu juga hadir perwakilan dari Kantor Kecamatan Mustikajaya, para pengurus LPM, BKM, serta RT dan RW yang ada di wilayah Kelurahan Padurenan.

 

Seperti dijelaskan Lurah Padurenan Haryati Martina, mayoritas usulan masyarakat yang disampaikan para pengurus RT dan RW masih seputar pembangunan infrastruktur seperti jalan dan saluran. “Namun ada juga usulan sektor perekonomian dan pendidikan, tapi untuk saat ini masih didominasi usulan infrastruktur,” ujarnya.

Haryati menambahkan, pihaknya menyambut positif kehadiran anggota DPRD Kota Bekasi dalam kegiatan Musrenbang ini. “Tentu menjadi kekuatan yang penting dalam rangka merealisasikan usulan masyarakat, dan alhamdulillaah para anggota Dewan yang hadir tadi menyatakan komitmen untuk mengawal aspirasi masyarakat melalui kegiatan Musrenbang ini agar menjadi skala prioritas, atau bisa masuk jalur Pokkir anggota Dewan,” paparnya.

 

Meski demikian, Haryati menyatakan kemungkinan asanya usulan masyaramat yang belum bisa terealisasi karena keterbatasan anggaran. “Saya harap masyarakat tetap bersabar dan mengerti dengan ketersediaan anggaran pembangunan yang mungkin belum mencukupi untuk merealisasikan uslan masyarakat dari 12 kecamatan atau 56 kelurahan yang ada di Kota Bekasi, yang jelas akan tetap kami perjuangkan,” pungkasnya. (Mul)



Posting Terkait

Jangan Lewatkan