Mediapatriot.co.id Jakarta 20 Juli 2025
Kawasan seputaran Mall Living World kota wisata cibubur yang merupakan jantung pusat keramaian kota wisata cibubur pada minggu 20 Juli 2025 pagi diramaikan oleh komunitas FREEFLOW INDONESIA yaitu komunitas otomotif pengguna dan pecinta mobil sportcar yang anggotanya bertempat tinggal diseputaran cibubur.
Acara bertajuk Freeflow Indonesia Sportday ini di ikuti oleh belasan member komunitas yang beranggotakan hampir 80 member dengan beragam jenis mobil sportcar bewarna warni meramaikan parkiran didepan mall living world kota wisata cibubur.
Tampak beragam kendaraan berparkir rapi mulai dari porsche, Maserati GTS, Ford Mustang, Mercy SL, BMW M4 hingga beragam merk lainnya turut menghiasi parkiran dan meramaikan suasana.
Presiden Freeflow Indonesia Donny Pur didampingi sejumlah pengurus inti seperti sanny aria mengatakan, acara ini adalah salah satu bagian dari program acara rutin komunitas yang pada pagi hari ini ikit bersama warga berbaur untuk melakukan olahraga jalan kaki santai diseputaran mall living world.
“Dalam waktu dekat juga komunitas freeflow merencanakan akan membuat sebuah sarana olahraga premium diseputaran kota wisata cibubur, hingga ajang ini adalah salah satu pemanasan menuju rencana tersebut,” papar Donny bersemangat disela-sela acara.
Menimpali, Sanny Aria mengungkapkan, bahwa Komunitas Freeflow Indonesia sendiri sudah menginjak usia sekitar 3 tahun dan merupakan salah satu komunitas mobil sportcar terbesar di Timur Jakarta yang aktif dan rutin mengadakan kopdar anggotanya.
“Kami sangat aktif dalam mengadakan kopdar karena kebetulan para member berdomisili diseputaran cibubur dan timur jakarta hingga lebih memudahkan untuk berkumpul,” tambah sanny aria yang membesut mobil porsche keluaran terbaru ini menambahkan.
Member freeflow indonesia sendiri berusia dalam rentang 25 sd 55 tahun dengan berbagai macam profesi dari pengusaha, profesional sampai juga eksekutif diberbagai perusahaan.
Tercatat berbagai koleksi mobil mobil sport mewah seperti Porsche, Ferrari, Lamborghini, mustang, Aston Martin, Maserati, dan berbagai merek lainnya dimiliki oleh para membernya.
Kontributor : ( Indra Permana )