R. Gani Muhamad” Lailatul Ijtima Penting Untuk Pengembangan Nilai Nilai Keagamaan”

SUKABUMI,MPI- Pjs Bupati Sukabumi R. Gani Muhamad menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan rutin Lailatul Ijtima, menurutnya Kegiatan pengajian ini memiliki nilai sangat penting untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan, pengamalan dan pengembangan nilai nilai keagamaan di masyarakat.

” Saya menyambut baik dan sangat berharap pengajian rutin ini secara istiqomah dilaksanakan, tentu karena masih pandemi harus menerapkan Protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penyebaran Virus Corona” demikian disampaikan R. Gani Muhamad saat menghadiri Lailatul Ijtima di Pendopo Sukabumi.

Dirinya juga menjelaskan amanah dijalankannya sebagai Penjabat sementara Bupati Sukabumi.

“Perlu Saya sampaikan berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.32-2897 Tahun 2020 Tentang Penunjukan Penjabat Sementara Bupati Sukabumi Propinsi Jawa Barat Terhitung Mulai 26 September 2020, Saya Resmi Mengemban Tugas sebagai Penjabat Bupati Sukabumi, Selama Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi Menjalankan Cuti diluar tanggungan negara untuk melaksanakan Kampanye Pada Pilkada Serentak tahun 2020,” ujarnya.

Walaupun masa tugasnya yang singkat, R. Gani Muhamad berharap dapat memberikan kontribusi positip bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kab. Sukabumi termasuk dibidang keagamaan.

” Agama memiliki peran penting dalam mengatur kehidupan, agama merupakan media yang dapat dijadikan sandaran bagi setiap hidup individu dalam mengatasi persoalan kehidupan,” ungkapnya.

Dalam kasus covid 19 yang secara global semakin menghawatirkan, Pjs. Bupati memohon bantuan para ketua lembaga keagamaan, Kyai, Ustadz dan tokoh masyarakat, untuk mensosialisasikan pentingnya disiplin protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus corona.

Diakhirnya sambutannya, Pjs Bupati mengajak semua berdoa untuk kelancaran dan kondusivitas pelaksanaan Pilkada serentak 2020.

Lailatul Ijtima dilanjutkan dengan tausiyah yang disampaikan oleh KH. Abdullah Zein dari Ponpes Azainiyah Nagrog Salabintana.

Reporter : Sopandi
Editor : Hamdanil Asykar


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan