BANGGAI KEPULAUAN, MPI_Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar Latihan Pra Ops (Lat Pra Ops) Keselamatan Tinombala 2021 secara virtual, Kamis (08/04).
Lat Pra Ops Keselamatan Tinombala 2021 dibuka langsung oleh Wakapolda Sulteng, Brigjen Pol Hery Santoso, S.I.K., M.H., yang didampingi Kabagbinops Biro Ops dan Dir Intelkam Polda Sulteng.
📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!
Pada kesempatan ini, Wakapolda Sulteng menyampaikan Operasi Keselamatan Tinombala 2021 yang akan digelar mulai tanggal 12 hingga 25 April 2021 diharapkan dapat terlaksana dengan baik dan humanis.
Hal ini demi terwujudnya peningkatan pada masyarakat dalam disiplin serta kepatuhan berlalulintas juga penerapan protokol kesehatan (prokes) saat masa pandemi korona.
“Beri himbauan kepada masyarakat di wilayah masing masing untuk sebaiknya tidak melakukan mudik sebagai cara untuk memutus penyebaran mata rantai covid-19,” tandas Wakapolda Sulteng.
Lat Pra Ops Keselamatan Tinombala 2021 ini diikuti oleh seluruh Polres Jajaran Polda Sulteng, salah satunya Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) yang diikuti langsung oleh Kapolres Bangkep, AKBP Reza A. Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M.; Kabagops, AKP L. Hasanudin. S.H.; Kabagsumda, AKP Heintje Senewe, serta perwira dan bintara yang terlibat dalam Ops Keselamatan Tinombala 2021 di ruang Monitoring Centre Polres Bangkep.(dewi)
Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>
Tentang Kami
Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya. Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional. Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa. Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional. Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media. Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.