Bekasi, MPI – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Bekasi mengamankan kendaraan travel yang berusaha melewati pos penyekatan di jembatan Cibeet.
Kasatlantas Polres Metro Bekasi, AKBP Ojo Ruslani mengatakan telah mendapati kendaraan travel dengan membawa penumpang yang akan mudik, di perbatasan antara Cikarang dengan Karawang. Kamis (6/5/2021).
“Kami telah mengamankan kendaraan travel yang membawa 11 orang dengan tujuan Sumedang Jawa Barat,” jelas AKBP Ojo Ruslani.
Lebih lanjut dikatakan Kasatlantas, mereka yang terjaring akan dilakukan pemeriksaan dan penindakan berupa penilangan serta mengamankan kendaraan travel sebagai barang bukti ke Polres Metro Bekasi.
“Kami akan melakukan penindakan dengan cara penilangan kepada yang bersangkutan dengan barang bukti kendaraan travel. Dan akan diamankan ke Mapolres Bekasi Kabupaten,” ujar Kasatlantas, AKBP Ojo Ruslani.
Editor : Hamdanil Asykar