Ajarkan Anak Usia Dini Jaga Kebersihan, Serka Toto Karta : Hidup Bersih Harus Menjadi Kebutuhan.

Kab Bandung, MPN.

Hari lingkungan hidup sedunia yang diperingati setiap tanggal 5 Juni, dijadikan momentum oleh satgas Citarum sektor 8 untuk melakukan pembinaan dan karya bakti.

Disampaikan Dansektor 8 Kolonel Arm Hari Wibowo melalui Dansub 03 Serka Toto Karta, momentum hari lingkungan hidup sedunia tahun ini dimanfaatkan satgas bersama siswa SDN Gajah Karamat melaksanakan karya bakti, Selasa (6/06).

” Para siswa SD ini diberikan pemahaman terlebih dahulu terkait pentingnya menjaga lingkungan dan sungai sebagai sumber kehidupan,” ujar Serka Toto Karta.

Setelah diberikan pemahaman, dengan semangat anak anak usia dini itu memunguti sampah yang berada di sekitar bantaran Citarum dan taman terbuka hijau Kampung Daraulin.

Menurut Dansub 03, para siswa sengaja diberikan pembelajaran tentang lingkungan, sambil bermain dan belajar yang langsung didampingi guru pembimbing.

” Kita semua berharap, anak anak ini nanti bisa menjaga kelestarian alam, apabila kita ajarkan dari sekarang, mereka bisa memahami kenapa kebersihan lingkungan itu penting, dan bersih itu harus menjadi sebuah kebutuhan hidup,” terang Dansub 03.

Ditempat yang sama Malik guru pembimbing menyampaikan, dengan kondisi dan suasana yang sudah bagus di sektor 8, anak anak sehabis olah raga langsung diarahkan menuju RTH Daraulin.

” Harapannya agar anak anak bisa mendapatkan pengetahuan dari satgas Citarum tentang pentingnya sungai Citarum dan lingkungannya untuk kehidupan dimasa yang akan datang,” tutur Malik.

TNI sudah berbuat tambah Malik, saatnya masyarakat juga berbuat sesuatu bersama satgas Citarum,” paparan yang diberikan satgas Citarum tadi akan menjadi bekal ilmu anak anak, mereka haru menjadi generasi hijau yang menjaga kelestarian alam’.

Rie.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan