Ir. Vito Al Vandy Prabowo, M.M, IPM Chief Representative Ellipse Projects Membantu Sisi Digitalisasi Untuk Riset Water Security

Ir. Vito Al Vandy Prabowo, M.M, IPM Chief Representative Ellipse Projects Membantu Sisi Digitalisasi Untuk Riset Water Security

MEDIAPATRIOT.CO.ID – Kabupaten Bogor. Universitas Pertahanan bekerja sama dengan Indonesia Business Post Media mengadakan Water Security Seminar – Technology For Indonesia, dalam rangka menjawab ancaman krisis air di Indonesia. Seminar dan pameran tersebut dilaksanakan pada tanggal 22 September 2023 dengan menghadirkan pembicara Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto, Rektor Unhan RI : Letnan Jenderal TNI Jonni Mahroza, Ph.D., para pakar air internasional, dan mendatangkan lebih dari 15 perusahaan dalam dan luar negeri yang memiliki teknologi terbaru dan tercanggih dalam konservasi dan ketahanan air.

Ir. Vito Al Vandy Prabowo, M.M, IPM Chief Representative Ellipse Projects menjelaskan bahwa dirinya menyampaikan dari sisi digitalisasi bagaimana bisa membantu untuk riset water security itu sendiri. Jadi kalau kita memiliki riset yang cukup matang dan juga dibantu dengan digital tools juga bisa membantu ketika ingin mendesain dan mengimplementasikan teknologi yang akan kita bangun untuk program water security tersebut.

“Saya mendukung kolaborasi dengan Universitas Pertahanan untuk membantu digitalisasi dalam riset. Saya juga menghimbau agar kita mengelola air dengan baik dan kurangi pemakaian air tanah yang berlebihan,” tutupnya.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan