Dandim 0624/Kab Bandung Didampingi Danramil 2414/Ciwidey Hadiri Haul Di Ponpes Al Ittifaq.

Kab Bandung, MPN.

Letkol Inf Hamzah Budi Susanto Dandim 0624/Kab Bandung didampingi Danramil 2414/Ciwidey Kapten Inf Agus Fauzi menghadiri Haul Akbar di Ponpes Al Ittifaq Desa Alam Endah Kecamatan Rawabogo, Kamis (26/10) malam.

Haul Akbar dilaksanakan selama dua malam berturut turut, selain haul Syekh Abdul Qodir Al Jaelani, pada malam ke dua digelar Haul Mang Haji Tonggoh serta Mang Haji Lebak.

” Dengan digelarnya Haul tahun ini, kita semua bisa meneladani Almarhum sebagai sosok yang mempelopori Pesantren, bukan hanya mengajarkan ilmu agama saja, tetapi santrinya juga diberi bekal ilmu pertanian, semoga Almarhum ditempatkan di tempat yang terbaik di sisi Allah SWT,” ujar Dandim.

Ilmu pertanian yang diajarkan mulai dari hulu ke hilir, dengan teknik menanam sampai dengan memasarkan.

Bahkan tambah Dandim, Pesantren Al Ittifaq juga melibatkan masyarakat sekitar untuk ikut serta dalam pengelolaan pertanian tersebut.

” Selain itu juga, Pesantren Al Ittifaq juga menyediakan lembaga pelatihan bagi siapa saja yang ingin belajar pertanian, Pesantren ini juga dapat mensuplai hasil pertanian ke pasar.tradisional maupun modern,” tutur Letkol Inf Hamzah Budi Susanto.

Pengajian yang rutin digelar setiap tahun selain dihadiri oleh Dandim 0624/Kab Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto, juga dihadiri Ketua Ponpes Al Burdah KH Ahmad Busyiri Muslim, Ketua Ponpes Al Ittifaq KH Dadan, Forkopimcam Kecamatan Ciwidey dan Kecamatan Rancabali, Para tokoh Agama, Para tokoh Masyarakat serta santri dan warga setempat.

Rie.


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan