Satgas Sektor 13 Libatkan Warga Gelar Aksi Pembersihan Sungai Dan Sosialisasi Citarum Harum.

Kab Bandung, MPN.

Pengangkutan sampah di sungai menjadi prioritas satgas Citarum sektor 13 dalam upaya mengembalikan ekologi sungai serta mendukung program Citarum harum.

Hari ini Senin (15/04), sektor 13 sub 01 dengan alat seadanya, turun ke sungai Cigandasoli di Kampung Cileutak Kecamatan Plered untuk melaksanakan pembersihan.

Dansektor 13 Kolonel Arh Suroso melalui Dansub 01 Serka Ujang Rohendi menyampaikan, pembersihan bertujuan untuk mengurangi pencemaran sungai dari sampah berbagai jenis.

” Pembersihan sampah dilakukan secara berkala dan rutin sepanjang sungai Cigandasoli, sebagai bagian dari upaya mengurangi resiko banjir,” ujar Serka Ujang.

Menurutnya, setelah melakukan pembersihan sungai, Dansub 01 langsung menemui warga serta aparat Desa untuk diajak bersama menjaga kelestarian lingkungan sungai.

” Satgas Citarum gencar melakukan sosialisasi Citarum harum kepada masyarakat setelah melakukan kegiatan rutin, intinya mengajak warga supaya bijak dalam mengelola sampah rumah tangga,” ucap Serka Ujang Rohendi.

Kami berharap lanjut Dansub 01, kesadaran masyarakat meningkat, tidak lagi membuang sampah ke saluran air ataupun sungai, sehingga bisa mengurangi pencemaran dan pendangkalan.

Rie.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan