Grand Opening Donatsu Cabang Bintara: Hadirkan 100 Varian Donat Premium dan Santunan Yatim
Bekasi, 29 Agustus 2025 — Warga Bekasi kini memiliki pilihan baru untuk menikmati donat premium dengan hadirnya Donatsu yang resmi membuka cabang di kawasan Bintara, Bekasi, Sabtu (29/8). Gerai bergaya modern ini menyajikan beragam varian rasa dengan konsep kekinian yang ditujukan bagi pecinta kuliner, khususnya generasi muda.
Founder sekaligus CEO Donatsu, Agis M Ramdani, menjelaskan bahwa pembukaan cabang di Bintara menandai kehadiran Donatsu kedua di Bekasi dan menjadi cabang ke-39 secara nasional.
“Insya Allah bulan depan kami juga akan hadir di Depok. Setiap grand opening, kami selalu mengundang anak-anak panti atau rumah tahfidz. Tradisi ini sudah berjalan lebih dari tiga tahun,” ungkap Agis.
Pada grand opening kali ini, Donatsu memberikan sejumlah promo hingga 11 September 2025, di antaranya beli dua gratis satu, hadiah stick froze dessert, merchandise, hingga permen lollipop.
Dari sisi produk, Donatsu menawarkan lebih dari 100 varian donat dengan harga mulai Rp4.000. Selain donat ukuran reguler, tersedia varian jumbo serta produk baru bernama Donatsu Susu Tabur Malaysia yang dibanderol mulai Rp9.000 dengan isian krim dan ukuran lebih besar.
Sebagai bentuk kepedulian sosial, acara grand opening juga dirangkaikan dengan santunan kepada 15 anak yatim dari salah satu panti asuhan di Bekasi. Mereka hadir bersama tiga orang pendamping dari yayasan.
“Harapan kami, Donatsu tidak hanya menjadi bisnis kuliner, tetapi juga membawa maslahat dan kebermanfaatan bagi masyarakat, terutama umat Muslim di Indonesia. Kami ingin menjadi perpanjangan tangan untuk kebaikan,” tambah Agis.
Dengan hadirnya cabang baru di Bintara, Donatsu menargetkan dapat terus memperluas jaringan sekaligus menghadirkan produk donat berkualitas yang terjangkau untuk semua kalangan.
Red Irwan




















