Tekan inflasi, Pemkot Bandung Bekerja Sama Dengan Badan Pangan Gelar Gerakan Pangan Murah.

Bandung, MPN.

Sebagai upaya menekan angka inflasi, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung bekerjasama dengan Badan Pangan Nasional menggelar Gerakan Pangan Murah.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengendalikan harga dan menekan inflasi.

Gerakan Pangan Murah dilaksanakan di Taman Dewi Sartika, Balai Kota Bandung, Jumat (14/04).

Salah seorang warga, Irma (26) merasa terbantu atas hadirnya gerakan ini. Apalagi komoditas yang ditawarkan lengkap dan murah.

” Harganya sesuai. Seperti minyak goreng merk MinyaKita seharga Rp14.000 per liternya,” ujar Irma.

Sementara itu, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyampaikan, jelang Hari Raya Idulfitri 1444 H ini, ketersediaan dan harga bahan pokok di Kota Bandung aman dan terkendali.

“Alhamdulillah, Kota Bandung saat ini kebutuhan pokok relatif terkendali, ketersediaan aman,” ujarnya.

” Masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok ini dengan harganya yang terjangkau. Contohnya saja Beras ini masih di bawah HET (Harga Eceran Tertinggi),” tuturnya.

Sedangkan Direktur Stabilisasi Pasokan Harga dan Pangan, Badan Pangan Nasional (Bapanas), Maino Dwi Hartono mengapresiasi Pemkot Bandung karena berkomitmen secara rutin untuk menjaga stabilitas harga.

” Kami apresiasi Pemkot Bandung yang berkomitemen secara rutin menjaga stabilitas harga untuk mengelendalikan inflasi,” katanya.

Ia mengungkapkan, Bapanas tengah melaksanakan kegiatan yang sama di 110 kota kabupaten di 24 provinsi.

(Rie/Yan).


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan