Vicon Hanpangan Bersama Wakil Presiden, Dandim 0624/Kab Bandung Lakukan Tanam Padi Masal.

Kab Bandung, MPN.

Dandim 0624/Kab Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto ikuti Vicon Gerakan Nasional Ketahanan Pangan dengan Wakil Presiden RI Maruf Amin juga Panglima TNi Laksamana Yudo Margono di Desa Panenjoan Kecamatan Cicalengka, Rabu (1/11).

Gerakan Nasional Ketahanan Pangan untuk Indonesia Maju dalam rangka HUT ke 78 TNI secara terpusat dilaksanakan di Taman Pancasila Desa Wanajaya Kecamatan Cibitung Kabupaten Bekasi.

Vicon bersama Wakil Presiden RI dihadiri Jajaran Perwira Seksi Kodim 0624/Kab Bandung, Para Danramil Jajaran unsur Forkopimcam serta anggota kelompok tani Mekar Wangi dan Masyarakat.

Disampaikan Wakil Presiden untuk mencapai kemandirian pangan nasional pada tahun 2024, Indonesia membutuhkan lahan pertanian khusus padi seluas 12.48 juta hektar.

Wakil Presiden mengharapkan bahwa, kedepan nya di Indonesia sudah tidak ada lagi lahan tidur, semua harus menjadi lahan produktif bagi petani.

Sementara itu Dandim 0624/Kab Bandung setelah mengikuti Vicon, langsung melaksanakan penanaman padi dilahan seluas 1 hektar milik Poktan Mekar Wangi yang selama ini dibina langsung oleh Kodim 0624/Kab Bandung melalui Koramil 2402/Cicalengka.

Dandim 0624/Kab Bandung mengatakan bahwa, kegiatan Gerakan Nasional Ketahanan Pangan ini di inisiasi oleh TNI dan merupakan rangkaian HUT ke 78 TNI.

” Untuk Kodim 0624/Kab Bandung sendiri seperti yang tadi disampaikan Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Agus Saepul bahwa salah satu dukungannya adalah dengan melakukan pembinaan kepada para kelompok tani seperti di Desa Panenjoan ini,” ujar Dandim.

Kodim 0624 bersama Koramil jajaran terus berusaha meningkatkan hasil panen petani, seperti di Poktan Mekarwangi setelah mengikuti program pupuk organik maka hasil panennya lebih baik dan cepat.

Menurut Dandim, dukungan ketahanan pangan bukan hanya pada jenis padi saja, kami sesuaikan dengan kearifan lokal, beberapa jenis pangan yang sudah ditanam berupa jagung, sayuran, umbi umbian serta perikanan.

Untuk kawasan Bandung Selatan tambah Dandim, dukungan ketahanan pangan lebih dititik beratkan kepada sayuran diantaranya Lobak, bit, sawi termasuk cabai,” imbuh Letkol Inf Hamzah Budi Susanto.

” Sesuai dengan amanat Panglima TNI bahwa gerakan ini untuk membantu kesulitan masyarakat, TNI harus bisa memberikan solusi, salah satunya dengan melaksanakan program ketahanan pangan, agar tingkat ekonomi masyarakat dapat meningkat,” tutur Dandim 0624/Kab Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto.

Rie.


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan