Bupati Bandung Lantik Ketua TP PKK Dan Pengurus TP Posyandu Periode 2025-2030.

Kab Bandung, MPN.

BUPATI Bandung HM. Dadang Supriatna lantik Pengurus TP-PKK, dan Pengurus TP-Posyandu Kabupaten Bandung periode 2025-2030 di Gedung Mohamad Toha Komplek Pemkab Bandung, Soreang, Kamis 13 Maret 2025.

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung

Usai dilantik, Ketua TP-PKK Kabupaten Bandung Hj. Emma Dety Dadang Supriatna langsung melantik 27 Ketua Tim Pembina Posyandu Kecamatan se-Kabupaten Bandung.

Sementara empat kecamatan lainnya belum diikutsertakan karena masih dijabat oleh Plt. Camat dari 31 kecamatan se-Kabupaten Bandung.

Bupati mengatakan, bahwa PKK dan Posyandu ini salah satu garda terdepan untuk bisa mensejahterakan dan membantu pembangunan pemerintah, baik pusat, provinsi dan juga kabupaten.

“Kader PKK dan Posyandu ini langsung ke grassroot. Dulu, bahwa kader PKK dan Posyandu itu gajinya sajuta (sabar, jujur dan tawekal). Tapi saat ini kita secara bertahap diberikan perhatian berupa Insentif dan BPJS Ketenagakerjaan secara pool atau keseluruhan. Alhamdulillah di Kabupaten Bandung sudah berjalan,” tutur Bupati.

Kedepan, Kang DS menambahkan, bahwa pihaknya akan merubah pola, lomba desanya bukan pada berupa pemberian piagam, tetapi lebih cenderung pada program.

“Indikatornya apa? Indikatornya adalah salah satunya lingkungan bersih, sehat, sejahtera mulai dari kondisi rumahnya, air minumnya, termasuk jalan dan infrastruktur dan sebagainya, sehingga kondisi desa itu sehat,” ungkapnya.

Dadang Supriatna menjelaskan, melalui pelaksanaan lomba desa itu, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan Gubernur Jabar.

“Gubernur Jabar akan memberikan pembinaan berupa program, bukan uang. Tapi berupa program senilai Rp 7 miliar untuk tiga besar dalam lomba desa itu. Kabupaten Bandung juga akan berikan seperti itu, yaitu disiapkan sebesar Rp 5 miliar untuk pembinaan maupun program. Tapi tidak dalam desa yang sama, tapi mencari tiga desa lainnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK yang juga Ketua TP Posyandu Kabupaten Bandung Hj. Emma Dety selain mengucapkan selamat juga mengatakan, bahwa dengan pengalaman dan dedikasi akan membawa kemajuan bagi gerakan PKK dan pembinaan Posyandu di Kabupaten Bandung.

“Pemerintah saat ini tengah fokus pada berbagai program prioritas yang tertuang dalam asta cita visi misi Presiden dan Wakil Presiden. Dalam hal ini PKK dan Posyandu memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung keberhasilan program-program tersebut,” ujarnya.

PKK dan Posyandu lanjut Emma Dety, adalah dua pilar utama dalam pembangunan keluarga dan masyarakat.

“Mari kita bergerak bersama untuk Bandung lebih Bedas,” pungkasnya.




Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya.
Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.
Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa.
Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional.
Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media.
Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan