Pemulihan Ekonomi di Tengah Pandemi, Kabupaten Banggai Ekspor Langsung 20,5 Ton Gurita Beku Ke Mexico (Berita MPI)

BANGGAI, MPI_Di masa pandemi Covid-19 saat ini, Pemerintah baik pemerintah pusat maupun daerah terus berupaya semaksimal mungkin dalam menangani pencegahan penyebaran virus Coron dan pemulihan ekonomi, tak terkecuali Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai.

Khusus dalam upaya pemulihan ekonomi, Pemkab Banggai melalui Stasiun Karantina Ikan dan Pengendali Mutu (KIPM) Luwuk Banggai melaksanakan ekspor langsung produk hasil perikanan Kabupaten Banggai ke luar negeri.

Sekretaris Daerah (Sekda) Banggai, Ir. Abdullah Ali, M.Si. melepas secara resmi Ekspor Langsung hasil perikanan Kabupaten Banggai, berupa produk Gurita beku ke Mexico

Ekspor langsung produk hasil perikanan berupa Gurita (Octopus sp) beku yang diproduksi oleh Unit Pengolahan Ikan PT Banggai Indo Gemilang ke salah satu negara di Benua Amerika bagian Selatan, yakni Mexico, ini dilepas secara resmi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Banggai, Ir. Abdullah Ali, M.Si., mewakili Bupati Banggai. Senin (18/01), di Pelabuhan Kontainer Tangkian, Desa Tangkian, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai.

Mengusung Tema Menembus Batas “Tatanan Normal Baru” dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional, pelepasan ekspor langsung ini turut dihadiri Kepala Stasiun KIPM Luwuk Banggai, Kepala Kantor Pelayanan Bea Cukai Luwuk, Kepala Syahbandar Luwuk, Dinas Perdagangan Banggai dan Pengelola KM Meratus.

Pada ekspor langsung ini sebanyak 20.500 Kg (20,5 Ton) gurita beku yang dimuat dalam 1 kontainer dikirim ke Mexico dengan Status Ekspor Langsung ditandai dengan terbitnya HC, PEB NPE, BL dan COO dari daerah asal yakni Kabupaten Banggai.(Dewi)


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan