Kejuaraan Karate Terbuka Piala Yesiah Ery Tamalagi Cup 2024 Resmi Di Gelar, Ini Pesan Ery Tamalagi

Palu, Mediapatriot.co.id – 809 karateka se Sulawesi Tengah mengikuti kejuaraan Yesiah Ery Tamalagi Cup yang berlangsung di GBK Andi Raga Pettalolo, kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (24/5/2024).

“Kejuaraan ini bertujuan sebagai sebagai ajang pencarian bakat dan peningkatan frekwensi pertandingan atlet dengan 494 peserta turnamen, 315 peserta turnamen dari 31 kontingen,” dan pertandingan ini akan dilaksanakan selama 2 hari yakni tanggal 24 Mei hingga 26 Mei nanti, kata Andry Stone selaku ketua pertandingan.

Pengda FORKI Sulteng melalui Wakil Ketua 1 mengapreseasi kejuaraan ini sebagai kejuaraan pertama periode kepengurusan baru.


“Kita berharap kegiatan seperti ini bisa melahirkan karateka yang bisa membawa nama daerah ditingkat nasional bahkan bisa membela negara di kejuaraan internasional,” kata Maryoto.


Sementara Yesiah Ery Tamalagi saat membuka kejuaraan dengan resmi berharap agar tradisi karateka Sulawesi Tengah yang selalu menorehkan prestasi ditingkat nasional terus terjaga.


“Prestasi hanya bisa diraih lewat latihan yang terarah, dan pertandingan yang berkesinambungan”. Setiap karateka harus menanamkan diri untuk terus berlatih, mengikuti pertandingan dan percaya bahwa menjadi juara bukan hal yang mustahil, ” pesan Ery Tamalagi”.

Berlatih bertanding dan juara adalah siklus yang tidak boleh putus bagi seorang atlet,” kata Yesiah Ery Tamalagi sambil memberi contoh pada atlet karate PON XXI Aceh 2024 serta tim pelatih Mohamad Yodjo Qasim, Alan Nuary dan Fania yang hadir dalam pembukaan kejuaraan.**

(Ardian Waeo)


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan