ASN Kabupaten Bekasi Berbagi, DP3A Salurkan 100 Paket Sembako ke Cikarang Utara

 

Media Patriot- Pemerintah Kabupaten Bekasi secara serentak membagikan ribuan paket sembako kepada warga yang terdampak pandemi Covid-19.


Baca Juga: Pemimpin Umum Mediapatriot.co.id Hamdanil Asykar Tegaskan Pentingnya UKW bagi Wartawan


Aksi kepedulian sosial yang diberi nama “Gerakan ASN Kabupaten Bekasi Berbagi” ini dilaksanakan serentak pada Kamis, 29 Juli 2021 pukul 10.00 WIB di 23 kecamatan se-Kabupaten Bekasi.

Di Kecamatan Cikarang Utara, sebanyak 100 paket sembako dibagikan kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Bantuan sosial tersebut dihimpun dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Bekasi.

Kepala DP3A Kabupaten Bekasi, Ani Gustini, mengatakan, Gerakan ASN Berbagi ini sesuai arahan Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan, sebagai sumbangsih kalangan ASN terhadap masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

“Alhamdulillah pada kesempatan ini kita bisa langsung berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan. Ini program yang sangat luar biasa dari Pak Bupati. Mudah-mudahan bantuan dari para ASN ini dapat meringankan warga yang terdampak pandemi Covid-19,” ujar Ani.

“Tentunya kami berharap bantuan ini bermanfaat untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan di situasi sulit sekarang ini,” ujar Ani. ( agus)

 

 

 

 

 



Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN >>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita cepat dan akurat.

Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.

Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks.

Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.


>

Posting Terkait

Jangan Lewatkan