Peduli Warga Binaan, Babinsa Kodim 0624/Kab Bandung Bantu Siswa SD Menyeberang Jalan.

Kab Bandung, MPN.

Setiap pagi hari, jalan raya Nanjung di Kampung Cigugur RW 02 Desa Margaasih padat oleh kendaraan roda dua dan empat yang melintas di depan Sekolah Dasar.

Melihat kondisi padatnya jalan, Babinsa Desa Margaasih Koramil 2415/Margahayu Kodim 0624/Kab Bandung Serka Toto Karta mengambil tindakan cepat.

Dirinya turun dari kendaraan langsung membantu anak anak siswa SD Rancamalang 1 dan 4 menyeberang jalan.

Dandim 0624/Kab Bandung Letkol Inf Tinton Amin Putra melalui Danramil 2415/Margahayu Kapten Inf Suwandi mengatakan, setiap Babinsa harus mempunyai kepedulian tinggi terhadap masyarakat termasuk anak sekolah.

” Jalan raya Nanjung setiap pagi sangat padat oleh kendaraan, sehingga anak anak siswa SD harus ekstra hati hati saat akan menyeberang jalan,” ujar Danramil Margahayu, Rabu (8/05).

Menurut Serka Toto Karta, SDN Rancamalang 1 dan 4 mempunyai siswa yang banyak, sebagai Babinsa saya harus pastikan keamanan anak anak sekolah yang masih kecil selamat saat menyeberang jalan.

” Ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap keselamatan anak sekolah, sehingga orang tua siswa tidak lagi khawatir atas keselamatan anak nya ketika pergi dan berangkat sekolah,” tutur Serka Toto Karta.

Rie.


Klik Logo Diatas
Streaming 100.3FM Radio Elgangga

Siapakah Calon Walikota Bekasi 2024? Polling Diselenggarakan Oleh mediapatriot.co.id

View Results

Loading ... Loading ...


Baca Juga Berita Terbaru Hari Ini Seputar Politik, Pendidikan, Ekonomi, Bisnis, Sosial, Budaya, Pertahanan, Keamanan, Luar Negeri dan Dalam Negeri



Promosi Produk Harga Murah dengan Diskon Besar Hanya di Media kami Hubungi Bagian Promosi & Iklan mediapatriot.co.id KLIK DISINI


Posting Terkait

Jangan Lewatkan