Peringati HUT TNI Ke-75, Dandim 0507/Bekasi Turut Aktif Sukseskan Baksos Pangdam Jaya/Jayakarta

Kota Bekasi, MPI
Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke75, Kodam Jaya/Jayakarta menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos) di Komplek Seroja, Kota Bekasi, Minggu (27/9). Sasaran aksi sosial ini ditujukan kepada kalangan warakawuri, janda pejuang ’45 dan purnawirawan.

Dalam Baksos ini, Panglima Kodam (Pangdam) Jaya/Jayakarta Mayjend TNI Dudung Abdurachman memberikan paket Sembako gratis dan santunan untuk 188 keluarga warakawuri, janda pejuang ’45 dan purnawirawan veteran Seroja.. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Serbaguna Komplek Seroja Kelurahan Harapan Indah, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.

📲 Simak Berita Terpercaya Langsung di Ponselmu!

Ikuti MediaPatriot.CO.ID lewat WhatsApp Channel resmi kami:
👉 Klik di sini untuk bergabung

Pembagian Sembako secara simbolis diserahkan langsung oleh pangdam jaya didampingi Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi. Sementara, Komandam Kodim (Dandim) 0507/Bekasi Letkol Arm Iwan Aprianto didampingi Komandan Koramil (Danramil) 03/Telukpucung Kapten Arm Agus Sugiyanto turut aktif dalam penyiapan sarana dan prasarana untuk mendukung suksesnya kegiatan Baksos Pangdam Jaya/Jayakarta ini.

Dalam amanatnya, Mayjend TNI Dudung Abdurachman mengungkapkan keinginannya yang sudah lama untuk mengunjugi Seroja. “Alhamdulillah hari ini bisa terwujud,” ujarnya.

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan di usia yang sudah lanjut diharapakan lebih menjaga kesehatan,” imbuh Mayjend TNI Dudung Abdurachman.

Lebih lanjut Dudung Abdurachman menyampaikan pesannya terkait penyebaran Covid-19 agar masyarakat mematuhi ketentuan 3M, yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. (Mul/Pendim 0507)




Wartawan di lapangan dibekali Kode Sandi untuk membuka DAFTAR WARTAWAN Dibawah ini:DAFTAR WARTAWAN>>>


Tentang Kami

Mediapatriot.co.id adalah portal berita online nasional yang menyajikan informasi aktual, terpercaya, dan berimbang. Kami hadir untuk memberikan akses berita yang cepat dan akurat kepada masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang sosial, hukum, budaya, pemerintahan, dan berbagai isu strategis lainnya.
Didirikan oleh jurnalis senior Hamdanil Asykar, Mediapatriot.co.id berkomitmen menjaga integritas jurnalistik dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik sesuai pedoman Dewan Pers. Dengan jaringan kontributor di berbagai daerah, kami menghadirkan berita lokal dengan cakupan nasional.
Misi kami adalah menjadi media digital yang membangun kesadaran publik melalui berita-berita edukatif, mendalam, dan bebas hoaks. Kami percaya bahwa informasi yang sehat adalah pilar utama demokrasi dan kemajuan bangsa.
Tim redaksi kami terdiri dari wartawan-wartawan berpengalaman yang mengedepankan prinsip keberimbangan, cek fakta, dan validasi sumber dalam setiap pemberitaan. Kami juga membuka ruang partisipasi publik melalui opini dan laporan warga yang dikurasi secara profesional.
Mediapatriot.co.id juga menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah, swasta, dan komunitas untuk mendorong literasi digital serta pemberdayaan masyarakat melalui media.
Untuk pertanyaan, saran, atau kerja sama media, silakan hubungi kami melalui halaman Kontak.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan